Pernahkah Anda bercanda dengan rekan kerja tentang sesuatu hal? Misalnya ingin mempunyai meja yang terbuat dari mobil tua atau impian memiliki ruang rapat di dalam perahu? Jika Anda bekerja di kantor Google, impian itu bisa saja terjadi.
Siapa sangka, celetukan yang dilontarkan karyawan Google ini mendapat respons. Ceritanya awal tahun ini salah satu karyawan di Google Australia, Paul Cowan bercanda meminta agar Google menyediakan monorel di kantor, untuk memudahkan karyawan menjangkau kantor Google yang tersebar di pinggiran Pyrmont Sydney.
Betapa terkejutnya Cowan, enam bulan kemudian anggota tim fasilitas kantor Google memanggilnya ke sebuah pertemuan. Google rupanya telah membeli dua gerbong Sydney Monorail bekas yang sebelumnya sudah ditutup pada Juni silam.
Monorel ini dimasukkan melalui jendela di gedung Google. Menurut laman Gizmodo yang dikutip Rabu (16/10/2013), biaya transportasi dan instalasi gerbong monorel ini diperkirakan mencapai 250.000 dollar AS atau berkisar Rp 2,8 milyar.
Tentu saja monorel ini tidak bisa lalu lalang di kantor seperti troli. Monorel ini akan difungsikan sebagai ruang pertemuan, dan akan dilengkapi AC dan televisi. Ide ini benar-benar keren, Google memanfaatkan monorel bekas daripada gerbong tersebut 'membusuk' di tempat barang rongsokan dalam 100 tahun ke depan.
(dew)
Wuih, Google Bawa Monorel ke Dalam Kantor
Google telah membeli dua gerbong Sydney Monorail bekas untuk ditempatkan di dalam kantornya.
Diperbarui 16 Okt 2013, 06:26 WIBDiterbitkan 16 Okt 2013, 06:26 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 Jawa Tengah - DIYDua Kantor Dinas Dibobol Maling, Ini Tanggapan Sekda Blora
4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Kembali Senggol Rekor Tertinggi, Intip Gerak Saham MDKA, ARCI, hingga ANTM
Kawasan Istana dan Kantor Pemerintah di IKN Rampung Juni 2025
7 Model Potongan Rambut Wanita Agar Terlihat Tipis, Populer di 2025
Pengamat Perbankan: Kritik AS ke QRIS Tunjukkan Benturan Dua Kepentingan
Ingat Pesan Paus Fransiskus: Hormati Martabat Penyandang Disabilitas
5 Model Rambut Wanita Korea untuk Wajah Bulat
Broker Forex Terbaik di Indonesia: Panduan Memilih dan Rekomendasi Terpercaya
Donald Trump Akan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus di Roma, Ini Pesannya untuk Sang Paus
Tips Ampuh Mengecilkan Perut Buncit Setelah Melahirkan untuk Ibu Baru
Datangi TKP Pembakaran Mobil di Depok, Dedi Mulyadi Soroti Masalah Lahan hingga Status Warga
The Last of Us Season 2: Trailer Episode 3 Pastikan Nasib Karakter Joel Miller
Bitcoin Bertahan di USD 87 Ribu saat Bursa Saham Anjlok