Liputan6.com, Jakarta - Pascadinyatakan bebas terkait kasus suap dalam pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Sentral, mantan Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia Miranda Goeltom terlihat tersenyum saat keluar dari Gereja Paulus, Menteng, Jakarta Pusat dengan ditemani suami, anak-anak beserta keluarganya.
Menurut Miranda kebebasan ini ia anggap sebagai awal baru dalam kehidupan pribadi dan keluarganya. Meski tak pernah mendapat remisi, Miranda tetap merasa bersyukur karena dirinya dapat kembali berkumpul bersama keluarga besarnya.
"Saya sudah lulus dari 'universitas kehidupan'. Meskipun banyak yang tidak dimengerti. Anda-anda tahu, saya ditahan 1 Juni 2012. Saya kena hukuman 3 tahun. Saya jalani dengan penuh iman. Saya mengucap syukur, saya datang kembali dan kalian juga mendukung saya dalam doa. Terima kasih," ucap Miranda Goeltom kepada para wartawan, seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Selasa (2/6/2015).
Miranda Goeltom terjerat hukuman 3 tahun penjara karena terbukti menyuap anggota DPR RI periode 1999-2004 untuk menjadi Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia. Ia ditahan sejak 1 Juni 2012. (Mar/Ans)
Miranda Goeltom: Saya Sudah Lulus dari 'Universitas Kehidupan'
Mantan Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia Miranda Goeltom menghirup udara bebas setelah menghuni Lapas Tangerang selama 3 tahun.
diperbarui 03 Jun 2015, 02:45 WIBDiterbitkan 03 Jun 2015, 02:45 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Islami: Menurut Gus Baha Gelar Hajatan Itu Haram, Ini Alasannya
Cuaca Hari Ini Sabtu 23 November 2024: Jakarta Pagi Hingga Malam Berawan dan Berawan Tebal
Ford Ungkap Tiga Produk Barunya di GJAW 2024, Ada yang Harga Rp 1,3 Miliar
7 Tips Raih Kesuksesan Sebelum Usia 30 Tahun
3 Resep Cheesecuit, Kreasi Biskuit untuk Piknik di Akhir Pekan
Laporan Bybit dan Blocks Scholes Sambut Donald Trump sebagai Presiden Kripto AS
Tips Rajin Belajar: Panduan Lengkap untuk Meningkatkan Semangat dan Prestasi Akademik
Menikmati Keindahan Lubuak Ranting, Hidden Gem di Tanah Minang
Wamenpora Taufik Hidayat Semringah Kejuaraan Renang Antarklub 2024 Diikuti 900 Atlet Muda
RMK Energy Muat 7,5 Juta Ton Batu Bara hingga Oktober 2024
Turunkan BB Secara Alami dengan Madu dan Jahe, Terbukti Cepat!
23 November 1859: Lahirnya Koboi Legendaris Billy the Kid