Liputan6.com, Jakarta - Kementerian perhubungan (Kemenhub) melaporkan dalam penyelenggaraan posko mudik lebaran tahun 2014 pengguna jumlah angkutan darat mengalami penurunan.
Menteri Perhubungan (Menhub) EE Mangindaan menjelaskan hal ini berbanding terbalik dengan moda transportasi lain seperti kereta api, laut dan udara yang justru mengalami kenaikan pengguna.
"Untuk angkutan bus tahun ini turun sekitar 12 persen, dari tahun lalu sekitar 20 ribuan tahun ini menjadi 18 ribuan," kata Menhub di kantornya, Rabu (6/8/2014).
Dia menambahkan penurunan jumlah pengguna bus tersebut lebih disebabkan masyarakat sudah mulai beralih penggunaan moda transportasi udara dan kereta api.
"Semua sudah naik kereta api, dan juga udara. Sekarang menggunakan transportasi udara bukan jadi angkutan mewah, semua orang bisa beli sekarang," tegas dia.
Dari data Kemnhub, H-7 sampai H+7 jumlah pengguna angkutan kereta api mengalami peningkatan sebesar 11,7 persen dari 3,3 juta pada tahun lalu menjadi 3,7 juta tahun ini.
Sedangkan untuk moda transportasi udara peningkatan sebesar 7,3 persen jika dibandingkan tahun lalu hanya 3,6 juta menjadi 3,9 juta pada mudik lebaran tahun ini.
Untuk memaksimalkan semua angkutan lebaran, Mangindaan menghimbau kepada para pengusaha transportasi untuk terus meningkatkan kualitas dan kenyamanan angkutan.
"Yang pasti kualitas harus terus ditingkatkan untuk menjaga para pelanggan, karena ini transportasi yang terpenting adalah keselamatan penumpang yang benar-benar harus dijaga," pungkasnya. (Yas/Nrm)
Warga Tahun Ini Kurang Minati Mudik Pakai Bus
Penurunan jumlah pengguna bus tersebut lebih disebabkan masyarakat sudah mulai beralih penggunaan moda transportasi udara dan kereta api.
Diperbarui 06 Agu 2014, 11:14 WIBDiterbitkan 06 Agu 2014, 11:14 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Dean James: Bek Kiri Baru Timnas Indonesia, Siap Tempur di Kualifikasi Piala Dunia!
MedcoEnergi Selesaikan Akuisisi Seismik 3D Rebonjaro di Blok Corridor
Arti Kaata "Hide', Berikut Pengertian, Penggunaan, dan Pentingnya dalam Bahasa Inggris
Dukung Mudik Lebaran, Perjalanan Jabodetabek ke Banten Kini Hanya 1-2 Jam Berkat Tol Serang-Panimbang
Calvin Verdonk: Bek Gahar Timnas Indonesia yang Curi Perhatian!
Aktris Michelle Wanda Halim Bukanlah Selebgram Michelle Halim yang Sedang Jadi Sorotan atas Kontroversinya
IHSG Hanya Anjlok Sementara, Begini Analisanya
Resep Ayam Serundeng Kelapa Sederhana, Gurih Berempah
UU TNI Disahkan, Puan: Prajurit Tetap Dilarang Berbisnis dan Berpolitik
Erick Thohir Ajak Doa untuk Timnas Indonesia Lawan Australia, Laga Krusial Menuju Piala Dunia 2026
Idul Fitri 1445 H: Makna Maaf dan Silaturahmi di Hari Kemenangan
Ada Nama Baru, Ini 5 Pemain Kunci Timnas Indonesia untuk Lawan Australia