Liputan6.com, Jakarta - Tidak puas merilis beberapa produk tabungan mulai dari tabungan petani sampai kepemilikan iPad, Pendiri Bank Petani di Sumatera Barat (Sumbar) Masril Koto semakin berambisi untuk meluncurkan tabungan pesawat.
"Saya punya mimpi besar mau beli pesawat dengan kumpulan simpanan ini. Saya sudah diskusikan dengan teman-teman walaupun masih ada yang bingung, dan ada yang merespons positif," ungkap dia usai Seminar Nasional Ikatan Perstatistikan Indonesia di Jakarta, Jumat (19/9/2014).
Masril mengaku, ide membuat tabungan pembelian pesawat tercetus karena jeleknya distribusi dari Sumbar ke negara lain. Itu sebabnya, dia ingin berbagai komoditas daerahnya bisa menembus pasar luar negeri, terutama Singapura dengan cepat.
"Pesawat ini nantinya buat kirim sayur mayur ke Singapura. Sebab kalau pakai pesawat jarak tempuh Sumbar-Singapura cuma 45 menit, jadi sayur masuk ke sana masih segar. Jika pakai jalur laut, kelamaan di kapal, sayur sampai sana sudah layu akhirnya cuma jadi makanan babi. Ini saya lihat sendiri di Singapura," terang dia.
Lanjutnya, dari 580 lembaga bank petani di Sumbar saat ini, sudah terkumpul simpanan masyarakat sebanyak Rp 250 miliar. Sementara pembelian pesawat kecil pengangkut barang dengan kapasitas 15 ton, hanya membutuhkan anggaran sekira Rp 20 miliar.
"Kalau kita bisa kumpulkan Rp 250 miliar, artinya mampu juga memiliki simpanan dari masyarakat Rp 20 miliar, asal kita percaya diri. Di luar negeri, pesawat kecil cuma dipakai buat nyiram tanaman, sedangkan di Indonesia buat angkut barang," terang dia.
Masril berharap, mimpi ini bisa terwujud 20 tahun mendatang karena butuh persiapan dan perencanaan yang matang. "Targetnya 20 tahun lagi baru bisa terealisasi karena bandaranya sudah ada. Biar nanti anak cucu kita yang nerusin mimpi ini supaya kader petani nggak hilang," tukas dia. (Fik/Nrm)
Pria Ini Mimpi Pasok Sayuran ke Singapura Pakai Tabungan Pesawat
Ide membuat tabungan pembelian pesawat tercetus karena jeleknya distribusi dari Sumbar ke negara lain.
diperbarui 19 Sep 2014, 15:11 WIBDiterbitkan 19 Sep 2014, 15:11 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 Energi & TambangShell Dikabarkan Tutup Seluruh SPBU di Indonesia, Kenapa?
7 8 9 10
Berita Terbaru
Hasil Liga Inggris Manchester City vs Tottenham Hotspur: Dibantai 0-4, Rekor Kekalahan The Citizens Makin Panjang
Perbuatan AKP Dadang Tembak Rekannya Turunkan Marwah Kepolisian
Danau Sentani, Jejak Wisata Papua yang Tersembunyi
Jelang Masa Tenang, Ini Momen Pamungkas Kampanye Akbar Pasangan RIDO di Pilkada Jakarta 2024
Ingin Dapat Penghasilan Tambahan? Habib Novel Bagikan Kiat Rezeki Lancar dan Mudah
Putri Ariani Rilis Album Perdana Bertajuk “Evolve”, Peluncuran Eksklusif di Amerika Serikat
Intip, Jadwal Masa Tenang Pilkada 2024 dan Aturannya
Rekomendasi Destinasi Wisata di Pohuwato yang Kaya Sumber Daya Bawah Laut
Berawal dari Benturan Kendaraan, Lansia ini Tewas Dianiaya di Jakarta Timur
Penampilan Serba Hitam Song Hye Kyo dan Jennie BLACKPINK di Acara Pernikahan Picu Perdebatan Budaya
Simak, Tata Cara Mencoblos Pilkada 2024 dan Urutannya
Sholat Taubat Jangan Asal-asalan, Ini Tata Caranya agar Tobatnya Diterima