Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) terus menambah jumlah kawasan konservasi laut untuk memenuhi target 20 juta hektar (ha) kawasan konservasi hingga 2020.
Direktur Konservasi Kawasan dan Jenis Ikan (KKJI) KKP, Agus Dermawan mengatakan, dari target penambahan 500 ribu ha kawasan konservasi pada 2014, telah tercapai sekitar 875 ribu ha atau 175 persen.
"Ini inisiasi dari 13 kabupaten kota dan 1 provinsi," ujar Agus di Kantor KKP, Jakarta Pusat, Rabu (7/1/2015).
Advertisement
Dia menjelaskan, di tingkat provinsi, Sulawesi Tenggara menjadi provinsi pertama yang melakukan konservasi dengan luas sekitar 10,3 ribu ha. Dengan penambahan tersebut membuat kawasan konservasi laut Indonesia saat ini menjadi 16,4 ha.
"Untuk mencapai 20 juta ha, masih kurang 3,5 juta ha. Target ini akan kita percepat pada 2019," kata dia.
Pada 2015, pemerintah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 197 miliar untuk kelanjutan program koservasi ini yang terbagi untuk pemerintah di tingkat pusat, 4 provinsi, 8 kabupaten/kota dan 8 UPT.
"Dengan visi misi presiden dari berbagai kesempatan, konservasi kita akan lebih besar. Semangat Bu Menteri (Susi Pudjiastuti) dengan arahannya, dia minta 70 persen luas laut Indonesia untuk dijadikan kawasan konservasi," tandasnya. (Dny/Ahm)