Liputan6.com, Jakarta - Laju penguatan dolar tercepat sejak 2008 kian melemahkan sebagian besar mata uang lain. Berbeda dengan beberapa negara lain yang bereaksi cepat mengatasi pelemahan, Jepang justru tampak menikmati pelemahan yen.
"Negara-negara yang ekspornya kuat tentu ambil untung dari penguatan dolar. Jepang salah satunya, dia mampu naik di punggung persoalan ini, memanfaatkan situasi," terang Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Suharso Monoarfa di Jakarta, Sabtu (14/3/2015).
Sementara di Indonesia di mana jumlah ekspor masih lebih rendah dari impor, pelemahan rupiah tak terelakkan. Suharso menegaskan, defisit transaksi neraca berjalan masih menjadi persoalan utama yang mampu menekan rupiah lebih dalam lagi.
Dibenarkan peneliti INDEF Enny Sri Hartati, pelemahan yen belum tentu menjadi musibah bagi perekonomian Jepang. "Bisa jadi mereka untung, apalagi perekonomian pesaing utamanya, China sedang tidak begitu baik," ujarnya.
Terlebih lagi, Enny melihat perekonomian Jepang telah mengalami recovery selama 2014. Bisa jadi, saat ini Jepang memang sengaja melemahkan mata uangnya demi mengeruk untung lebih besar dari ekspor. (Sis/Nrm)
Mata Uangnya Melemah, Negara Ini Bisa Untung dari Penguatan Dolar
Perekonomian Jepang telah mengalami recovery selama 2014.
Diperbarui 14 Mar 2015, 16:32 WIBDiterbitkan 14 Mar 2015, 16:32 WIB
Seorang pegawai BNI menunjukkan uang Yen di kantor pusat BNI Sudirman Jakarta.(Antara)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Pria Liverpool Berperan Penting Bawa Islam ke Inggris, Bantu 600 Orang Mualaf
Haid Sudah Bersih di Pagi Hari setelah Subuh, Bolehkah Berpuasa? Ini Kata Buya Yahya
Hukum Adu Domba dalam Islam, Kenali Bahaya dan Cara Menghindarinya
Richard Lee Bicara Soal Alasan Mualaf dan Kebahagiaan di Bulan Ramadhan
Rehan/Gloria ke Perempat Final Orleans Masters 2025
Penanganan Banjir Bekasi Mulai Fokus Rehabilitasi dan Rekonstruksi Infrastruktur
Chery Siap Mengguncang Pasar Otomotif Indonesia Lewat Model dengan Platform Baru
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka Hari Ini, Ada 2000 Lowongan Kerja!
5 Rekomendasi Film Islami untuk Menemani Puasa Ramadan
Keuangan Amburadul, Manchester United Bisa Boyong 5 Pemain Gratisan Ini
Bacaan Dzikir Setelah Sholat Subuh Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Contoh Sedekah Subuh: Panduan Lengkap dan Keutamaannya