Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa mengungkapkan sebagai negara yang kaya akan sumber daya alam, Indonesia merupakan negara yang layak untuk investasi.
Usai mengadakan pertemuan dengan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Cyril mengungkapkan salah satu sektor yang dilirik Afrika Selatan untuk dapat dijajaki adalah pembangunan pembangkit listrik batu bara.
"Kami melihat sebenarnya banyak peluang, tapi Indonesia itu kaya dengan batu bara, kami melihat itu potensi bagus sebagai sumber pembangkit alternatif," kata Cyril di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis (23/4/2014).
Tak hanya itu, Afrika Selatan juga akan meningkatkan kerjasama dengan Indonesia dalam bidang lainnya yang selama ini sudah berjalan seperti halnya bidang kesehatan, kelautan, dan industri pertahanan.
"Kami dengan Indonesia memiliki sejarah perjuangan yang sama, jadi kami melihat kerja sama ini menjadi hal yang serius," tegas dia.
Sebelumnya, Afrika Selatan juga tertarik mencontoh Indonesia dalam hal penyederhanaan perizinan investasi melalui Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).
Kepala BKPM Franky Sibarani mengungkapkan telah bertemu dengan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Afrika Selatan, Rob Davies. Dalam pertemuan tersebut, pemerintah Afrika Selatan menyatakan ketertarikannya untuk mempelajari tentang reformasi perizinan yang dilakukan oleh Pemerintah Indonesia melalui PTSP
"Mereka meminta penjelasan bagaimana permohonan perijinan berbagai sektor dapat diproses hanya di BKPM, dan dialog tentang berbagai kebijakan investasi yang diterapkan Pemerintah Indonesia dapat menjadi ide berguna bagi Pemerintah Afrika Selatan," kata Franky.
Menanggapi ketertarikan tersebut, Franky menuturkan, pihaknya siap melayani dan memfasilitasi investor Afrika Selatan yang ingin menanamkan modalnya di Indonesia.
Secara khusus, Franky mempersilakan kepada investor maupun dari Pemerintah Afrika Selatan yang ingin berinvestasi di Indonesia cukup datang ke BKPM dan akan difasilitasi dari mulai mendapatkan informasi, mengurus periijnan, insentif investasi hingga fasilitasi site visit lokasi proyek investasi apabila diperlukan dengan berkordinasi dengan BKPM Daerah. (Yas/Ndw)
Afrika Selatan Minati Investasi Pembangkit Listrik di Indonesia
Afrika Selatan menjajaki pembangunan pembangkit listrik batu bara di Indonesia.
Diperbarui 23 Apr 2015, 15:37 WIBDiterbitkan 23 Apr 2015, 15:37 WIB
PLTU Pacitan merupakan salah satu pembangkit listrik yang dimiliki PLN untuk menghasilkan daya listrik sebesar 630 megawatt (Liputan6.com/ Panji Diksana)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Live Streaming Pertandingan Australia vs Timnas Indonesia yang Digelar Sore Ini, Saksikan dan Dukung Skuad Garuda!
Gunung Semeru Alami 51 Kali Erupsi dalam Periode 24 Jam, Tinggi Letusan 400 Meter
19 Tahun Bencana Lumpur Lapindo, Simpan Harta Karun hingga Rencana Geowisata
Doa Qunut Subuh Berjamaah: Panduan Lengkap Bacaan, Tata Cara, dan Keutamaannya
Prabowo Resmikan KEK Industropolis Batang, Diharapkan Jadi Shenzen Indonesia
Mudik Lebaran Bersamaan dengan Nyepi, Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Ditutup Selama 3 Hari
Pengamat Perkirakan Pasangan Jay Idzes dalam Laga Indonesia Vs Australia: Mees dan Jordi Bagus, Namun Ridho Lebih Punya Chemistry
Kemenekraf Ungkap 8 Asta Ekraf dan Penyesuaian Efisiensi di Komisi VII DPR
Resep Bolu Kukus Susu Anti Gagal, Lembut dan Manis dengan Topping Coklat
Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Australia Vs Indonesia: Menunggu Berbuka Sambil Menegangkan, Langsung Berbuka Setelah Pertandingan!
Lebaran 2025 Jatuh 31 Maret? Simak Prediksi, Libur, dan Persiapan Mudiknya!
3 Pemain Australia yang Bisa Bikin Repot Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026