Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Perum Jamkrindo) menargetkan nilai penjaminan kredit usaha mikro kecil menengah (UMKM) Rp 77 triliun pada 2015 ini. Nilai tersebut naik 83,33 persen jika dibandingkan dengan pencapaian di 2014 lalu.
Direktur Utama Jamkrindo, Diding S Anwar mengatakan, penjaminan kredit yang telah diberikan oleh perusahaan sampai dengan akhir 2014 mencapai Rp 42 triliun. Di tahun ini, Jamkrindo menaruh target tinggi karena memang ingin mendorong perkembangan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) sehingga bisa mendukung perekonomian nasional.
"Volume penjaminan Jamkrindo di 2014 untuk penjaminan kredit yang diberikan itu Rp 42 triliun, tahun ini minimal Rp 77 triliun. Ini tentu untuk memajukan pelaku UMKM kita," kata dia, di Jakarta, Selasa (12/5/2014).
Diding yang juga Ketua Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (Asippindo) mengatakan peran industri penjaminan di Indonesia masih minim. Dia mengatakan, saat ini belum ada regulasi yang mengatur dan melindungi industri penjaminan.
"Undang-undang (UU) dirasakan penting mengingat ranah penjaminan dibutuhkan oleh para pelaku UMKM agar akses keterjangkauan program pemerintah yang berpihak rakyat lebih terjamin lagi," ujarnya.
Dia mengatakan, dalam RUU Penjaminan saat ini telah masuk Program Legislasi Nasional (Prolegnas) DPR 2015 perlu adanya kewenangan perusahaan penjaminan, dimana penjaminan hanya bisa dilakukan oleh perusahaan penjaminan.
Sementara, Diding melanjutkan, Badan Pusat Statistik mencatat sebanyak 99 persen dari 57,54 juta pelaku usaha masuk ke sektor UMKM di 2014. UMKM berkontribusi sebesar 59,08 persen terhadap PDB nasional dan menyerap 97,16 persen tenaga kerja tanah air. "Penjaminan mampu memastikan industri keuangan untuk tak khawatir terhadap ancaman kredit macet," ujarnya.
Dia bilang, dengan meningkatnya peran industri penjaminan mendorong pendalaman sektor keuangan Indonesia yang saat ini masih 20 persen. Dia menambahkan, dengan industri penjaminan juga akan menjadikan keuangan Indonesia seperti halnya negara-negara maju.
"Jepang dan negara Eropa, industri penjaminan menjadi syarat dan garda terdepan dalam mengangkat perekonomian. Di negara-negara tersebut lembaga keuangan cukup sulit memberikan akses permodalan UMKM bila tidak mendapat penjaminan dari industri penjaminan," tandasnya. (Amd/Gdn)
Jamkrindo Bidik Target Penjaminan UMKM Rp 77 Triliun
Badan Pusat Statistik mencatat sebanyak 99 persen dari 57,54 juta pelaku usaha masuk ke sektor UMKM di 2014.
diperbarui 12 Mei 2015, 16:30 WIBDiterbitkan 12 Mei 2015, 16:30 WIB
"Prediksi kami ongkos produksi akan melambung" ujar Kurniawan Saprizal (42) pria asal Padang, salah satu pemilik UKM di kawasan PIK.(Liputan6.com/Abdul Aziz Prastowo)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Isra Mikraj, Sejarah dan Keistimewaannya
Megawati Heran Ganjar Dibully Saat Tolak Israel
4 Fakta Menarik SWIM Robot Perenang di Lautan Luar Angkasa
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 11 Januari 2025
Rekam Aksi Cabul, Guru Penyuka Sesama Jenis Tawarkan Korban ke Rekannya
Audiensi, Kapolri Siap Dukung Program 3 Juta Rumah
Selain Kecubung, Ini 4 Jenis Buah yang Mengandung Alkohol
Lisa BLACKPINK Rilis Kolaborasi dengan Brand Minuman Mahal yang Pernah Diminum Kakak Erina Gudono
Korban dan Tersangka Kekerasan Seksual Guru Seni Bertambah, Polda NTT Buka Helpdesk
Rezeki Terkadang Tak Sesuai Logika, Simak Penjelasan Mendalam Gus Baha
Respons Disdikbud Medan soal Siswa SD Dihukum Duduk di Lantai, Sudah Meminta Klarifikasi
Situs Online Swinger yang Dibuat Pasutri Ini Punya 17 Ribu Member