Liputan6.com, New York - Detik-detik terakhir menjelang jatuh tempo pembayaran utangnya, Yunani membuat tawaran terakhir pada para kreditor internasionalnya guna mendapatkan bantuan keuangan. Sayangnya, upaya itu tidak cukup untuk menyelamatkan Yunani dan akhirnya gagal membayar utangnya pada para kreditor.
Melansir laman Europe News Week, Rabu (1/7/2015), dengan melewatkan batas jatuh tempo utang tanpa membayar, maka Yunani menjadi negara maju pertama yang gagal membayar utang pada Dana Moneter Internasional (IMF).
Pemerintah sayap kiri Yunani telah meminta paket bantuan selama dua tahun dari rekannya di Eropa guna menutupi kebutuhan pendanannya. Pada Selasa, sehari sebelum jatuh tempo pembayaran utangnya, Menteri Keuangan Yunani Yanis Varoufakis menunjukkan adanya kemungkinan pemerintah akan membatalkan referendum yang kontroversial pada 5 Juli 2015 jika ada kesepakatan yang tercapai dengan rekan-rekan di Eropa.
Langkah diplomasi tersebut merupakan upaya untuk membawa kembali para kreditor berdiskusi setelah lima bulan melakukan negosiasi dan hanya menemukan jalan buntu. Kondisi ini guna menahan Yunani untuk tidak meninggalkan mata uang euro.
Puluhan ribu rakyat Athena berkumpul selama 24 jam terakhir sebelum batas utang Yunani dan membentuk dua kelompok. Satu kelompok mendukung pemerintah Yunani, sementara lainnya mendorong Yunani untuk tetap berada di zona euro.
Yunani, seperti diprediksi tak mampu membayar kembali utangnya senilai 1,6 miliar euro pada IMF. Itu merupakan gagal utang terbesar di dunia sepanjang sejarah IMF.
Sehari sebelum jatuh tempo, IMF mengatakan, pihaknya akan menguji permintaan Yunani untuk perpanjangan waktu pembayaran utangnya. Proposal terakhir Yunani datang terlalu terlambat untuk mencegah habisnya waktu paket bantuan Yunani.
Paket bantuan tersebut biasa digunakan untuk membayar gaji penduduk dan utang Yunani.
Pimpinan kelompok menteri keuangan Eropa Jeroen Dijsselbloem mengatakan, pihaknya menyambut baik permintaan dana bantuan Yunani. Tapi itu semua tak akan digulirkan tanpa syarat.
"Yang bisa berubah adalah keteguhan politik pemerintah Yunani yang mendorong pada situasi tidak menguntungkan ini," tandasnya. (Sis/Gdn)
Yunani, Negara Maju Pertama yang Gagal Bayar Utang ke IMF
Setelah melewati batas pembayaran utangnya pada 30 Juni 2015, kini Yunani menjadi negara maju pertama yang gagal membayar utang pada IMF
diperbarui 01 Jul 2015, 10:31 WIBDiterbitkan 01 Jul 2015, 10:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saat Wiridan Dianggap Tidak Penting tapi Gak Punya Duit Bermasalah Banget, Sindiran Pedas Gus Baha
Peristiwa 17 Desember 1942: Lahirnya Soe Hok Gie
Wakil Ketua DPR RI Apresiasi Masyarakat Bandung Deklarasi Berantas Judol
Gaya Glamor Valerie Thomas Dampingi Putra Bungsu Zulkifli Hasan di Pernikahan Putri Zulhas dan Zumi Zola
Asal Usul Penamaan Kota Kudus Jawa Tengah hingga Peran Ulama Besar Ja'far Shodiq
5 Fakta Menarik Komet C 2022/E3 (ZTF), Terlihat Puluhan Ribu Sekali
ABK Asal China Dievakuasi dari Kapal WANHANG 2 di Dermaga Minahasa Utara
Menteri Bahlil Bakal Pangkas Birokrasi Proses Pengajuan Izin Pembangunan SPBU Nelayan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 17 Desember 2024
Alasan Anak Bos Toko Roti Kabur ke Sukabumi Usai Aniaya Karyawati
Mahfud Md Ungkap Fenomena 'Gus' Populer sejak Gus Dur jadi Presiden, Begini Kisahnya
Dermaga Wika Bakal Jadi Solusi Atasi Lonjakan Kendaraan Selama Libur Natal dan Tahun Baru