Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah akan mengurangi impor baja yang digunakan untuk jembatan di seluruh Indonesia. Produsen baja dalam negeri akan diutamakan dalam pembangunan jembatan.
"Kami menginginkan agar industri dalam negeri tumbuh, tentu dalam rangka pembangunan yang dilakukan Kementerian PU seperti jembatan, kami inginkan agar besi-besi baja menggunakan produk dalam negeri," kata Menteri Perindustrian Saleh Husin, di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (15/9/2015).
Saat ini impor baja masih sebesar 60 persen, karena produksi dalam negeri sendiri belum mencukupi. Namun, pemerintah berjanji akan meningkatkan produksi dalam negeri menjadi 80 persen.
PT Krakatau Steel sendiri sebagai produsen baja menyanggupi hal tersebut. Dirut Krakatau Steel Sukandar mengatakan dalam 1 tahun produksinya bisa mencapai 3,9 juta ton.
Sementara, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono mengatakan untuk 2015 dibutuhkan 1,8 juta ton baja untuk jembatan. "Kita akan beli 100 jembatan gantung untuk anak-anak sekolah," tutur Basuki.
Desain BPPT
Basuki juga mengatakan desain dari jembatan nantinya akan dibuat oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). Hal ini baru mulai berlaku untuk pembangunan jembatan pada 2016. "Kami bersama BPPT akan desain jembatan standar," ujar Basuki.
Setelah rampung, lanjut Basuki, desain akan diserahkan pada pabrik yang dipilih. Kemudian, jembatan ini akan dibangun secara massal, seperti tabung gas.
"Kemudian kita serahkan ke pabrikan untuk dibuat jembatan sesuai standar yang didesain BPPT. Kemudian nanti pasangnya di mana sehingga bisa massal, seperti pembuatan tabung gas dulu," kata Basuki. "Waktu yang diperlukan lebih dikit pelaksanaan. Dengan demikian cost lebih murah," timpal Saleh Husin. (Silvanus Alvin/Gdn)
Pemerintah Kurangi Impor Baja
Desain jembatan akan dilakukan oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT).
Diperbarui 15 Sep 2015, 19:16 WIBDiterbitkan 15 Sep 2015, 19:16 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wacana Dana Arab-Islam untuk Rekonstruksi Gaza di Tengah 'Ancaman' Trump
Tujuan Belajar Mahasiswa: Panduan Lengkap untuk Sukses di Perguruan Tinggi
Tiga Kepala Daerah Peserta Retret Magelang Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Alasannya
Ragam Manfaat Air Rebusan Serai, dari Meredakan Kecemasan sampai Jaga Kesehatan Kulit
Langkah Pemkot Gorontalo Hadapi Lonjakan Harga Cabai Rawit Jelang Ramadan
Indra Sjafri Resmi Dipecat PSSI, Begini Jejak Karier dan Prestasinya di Timnas Indonesia
Resep Mie Rebus Medan: Panduan Lengkap Membuat Hidangan Lezat Khas Sumatera Utara
Tips Membuat Cerpen yang Menarik untuk Dibaca
Buktikan Janji, Bandung bjb Tandamata Taklukkan Jakarta Livin Mandiri di Laga Terakhir PLN Mobile Proliga 2025
Menlu Sugiono Bertemu PM Belanda Dick Schoof, Perkuat Kerja Sama dan Respons Isu Global
Plt Ketum PPP Mardiono Didesak Siapkan Agenda Konsolidasi Muktamar
Banjir Rendam Tanjung Senang Bandar Lampung, 5.905 Warga Terdampak