Liputan6.com, Jakarta - Orang Introvert adalah orang-orang yang cenderung menutup diri dari kehidupan luar. Orang-orang ini cenderung lebih banyak berpikir dan lebih sedikit berinteraksi dengan orang lain.
Di dunia kerja, seringkali orang-orang introvert mengalami kesulitan ketika harus bekerja dan berinteraksi dengan orang lain. Tapi, ternyata banyak tersedia lapangan pekerjaan yang cocok dengan kaum introvert.
Advertisement
Baca Juga
Tidak tanggung-tanggung, gaji dari pekerjaan ini dapat mencapai US$ 60.250 atau Rp 790 juta (Kurs Rp 13.120 per dolar). Mengutip dari Business Insider, berikut 6 pekerjaan gaji tinggi untuk introvert:
1. Ahli Ekonomi
Dengan gaji sebesar US$ 109.230 (Rp 1,4 miliar), ahli ekonomi menjadi pekerjaan yang diidamkan orang introvert.
Ahli ekonomi bertugas untuk meneliti, menyiapkan laporan, dan memberikan solusi terhadap berbagai permasalahan ekonomi yang terkait dengan proses produksi hingga distribusi dari suatu barang atau jasa berdasarkan kebijakan ekonomi yang berlaku.
2. Ahli Astronomi
2. Ahli Astronomi
Mengamati bintang tentunya menyenangkan, terlebih ketika Anda tidak hanya mengamati, tetapi digaji dengan gaji cukup besar. Hal itu mungkin menjadi pekerjaan sebagai ahli astronomi cukup diminati.
Ahli astronomi bertugas untuk mengobservasi, meneliti, dan membuat laporan tentang perbintangan untuk menjadi bahan pembelajaran terkait dunia perbintangan. Gaji sebagai seorang ahli astronomi dapat mencapai US$ 104.100 (Rp 1,36 miliar).
Advertisement
Website Administrator
3. Website Administrator
Seorang website administrator dapat digaji sebesar US$ 85.240 atau sebesar Rp 1,11 miliar. Seorang website administrator bertanggung jawab mengelola website, dari mendesain, mengembangkan hingga memperbaiki berbagai kerusakan atau eror yang terjadi di website maupun aplikasi.
Ahli Statistika
4. Ahli Statistika
Ahli stastika digaji hingga sebesar US$ 80.110 (Rp 1,05 miliar). Tugas ahli stastika berusaha mengembangkan atau menerapkan teori dan metode matematika atau statistik untuk mengumpulkan, membagi, menganalisa, dan menyimpulkan berbagai data numerik untuk memberikan informasi yang terpercaya.
Walau beberapa penelitian membutuhkan koresponden, ahli statistika tidak banyak berinteraksi dengan orang lain.
Advertisement
Penulis Kreatif
5. Penulis
Pekerjaan ini tidak membutuhkan banyak interaksi dengan orang lain. Penulis biasanya menulis berbagai tulisan, seperti esai, puisi, lirik lagu, hingga prosa. Upah yang diterima penulis dapat mencapai US$ 60.250, atau sekitar Rp 790 juta.
Peneliti Geologi
6. Peneliti Geologi
Peneliti Geologi sendiri adalah pekerjaan baru, dan belum terkenal di dunia. Peneliti Geologi bertugas menguji dan menganalisa berbagai kondisi geologis, seperti minyak bumi, maupun bahan tambang lainnya, seperti mineral, belerang dan gas.
Orang yang bekerja di sini tidak perlu banyak berinteraksi dengan orang lain, tetapi gaji mereka dapat mencapai US$ 55.610 (Rp 729 juta). (Aldo Lim/Ndw)
Advertisement