Jokowi Minta Pelajar dan Mahasiswa Tiru Giring Nidji, Kenapa?

Presiden RI Jokow Widodo meminta para pelajar dan mahasiswa untuk meniru apa yang sudah dilakukan oleh Giring Nidji.

oleh Ilyas Istianur Praditya diperbarui 31 Okt 2016, 12:04 WIB
Diterbitkan 31 Okt 2016, 12:04 WIB
Presiden RI Joko Widodo meminta para pelajar dan mahasiswa untuk meniru apa yang sudah dilakukan oleh Giring Nidji.
Presiden RI Joko Widodo meminta para pelajar dan mahasiswa untuk meniru apa yang sudah dilakukan oleh Giring Nidji.

Liputan6.com, Jakarta Presiden RI Joko Widodo meminta para pelajar dan mahasiswa untuk meniru apa yang sudah dilakukan oleh Giring Nidji. Presiden Jokowi meminta untuk meniru kegemaran Giring untuk menabung.

Saat menghadiri Gerakan Nasional 'Ayo Menabung' di Jakarta Convention Centre (JCC) Jokowi mengajak dialog Giring mengenai tabungan apa saja yang sudah dimilikinya.

"Alhamdulillah saya nabung di saham, saya nabung di reksadana, saya nabung di obligasi negara, saya nabung di emas juga," kata Giring kepada Jokowi di JCC, Senin (31/10/2016).

"Banyak banget tabungannya," jawab Jokowi.

Dalam dialognya itu, Jokowi meminta kepada Giring untuk menjelaskan kepada masyarakat bagaimana kemudahan dirinya dalam menabung di masing-masing‎ instrumennya tersebut.

Dari sekian tabungan yang Giring jelaskan, Giring mengaku paling gemar dan tertarik menabung di saham.‎ Dipaparkan Giring, saat ini menabung di saham bisa dilakukan dengan lebih mudah dan tidak harus membutuhkan dana yang besar.

Bagi para mahasiswa, Giring menjelaskan jika ingin menabung saham kali ini juga bisa lebih mudah, yaitu dengan mengunjungi gerai-gerai Bursa Efek Indonesi‎a yang ada di masing-masing kampus.

"Tapi kalau bisa langsung juga ke broker. Saya biasanya telpon. Eh hari ini saya mau beli Bank BCA nih. Oh oke saya beliin. Bisa juga online. Sekarang sudah ada aplikasinya. Jadi benar-benar sudah mudah menabung dan masa depan kita bisa kaya," cerita Giring.

Dari apa yang sudah dipaparkan Giring tersebut, Jokowi berterimakasih atas kegemaran menabung Giring. Karena melalui itu,‎ bisa menjadi penggerak ekonomi Indonesia.

‎"Tolong terutama untuk pelajar dan mahasiswa contoh apa yang telah dilakukan mas Giring ini. Mempunyai uang tidak dipakai untuk hal yang konsumtif. Tetapi dipakai untuk hal yang produktif. Ditabung, dibelikan saham, dibelikan emas. Ini produktif semuanya. Terima kasih mas giring," papar Jokowi.

"Saya boleh selfie nggak pak. Sekali aja pak. Saya pendukung bapak. Saya grogi banget pak," pinta Giring.

"Karena s‎aya enggak bisa menghadiahi mas Giring, dia lebih kaya dari saya. Yaudah hadiahnya selfie aja," tutup Jokowi. (Yas)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya