Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) akan meningkatkan kegunaan dari kartu multri trip (KMT) yang biasanya hanya bisa dipakai untuk naik kereta rel listrik (KRL) menjadi kartu uang elektronik (e-money). Artinya, kartu ini juga bisa digunakan untuk transaksi lain seperti pembayaran tol.
VP Corporate Communication KCI Eva Chairunisa mengatakan, saat ini jumlah KMT yang telah beredar di masyarakat mencapai 1,5 juta kartu. Tingginya penggunaan KMT mendorong KCI untuk terus menambah fitur di dalamnya, yaitu menjadi e-money.
Baca Juga
Advertisement
"Jadi memang untuk KMT saat ini yang beredar sudah mencapai 1,5 juta kartu. Karena ada juga pengguna yang mengumpulkan seri-seri khusus. Ke depanya kita akan kembangkan KMT menjadi kartu uang elektronik," ujar dia di Jakarta, Jumat (17/8/2018).
Agar bisa menjadi e-money, saat ini KCI tengah mengurus seluruh perizinan di Bank Indonesia (BI). Eva menargetkan proses perizinan selesai di akhir tahun ini.
"Sekarang prosesnya kami sedang melakukan pengurusan untuk mendapatkan perizinan terkait uang elektronik tersebut. Targetnya mudah-mudahan akhir tahun ini bisa selesai," kata dia.
Jika sudah menjadi e-money, lanjut dia, maka KMT tidak hanya sekedar untuk naik KRL, tetapi juga untuk kebutuhan lain seperti naik TransJakarta, pembayaran tol hingga bertransaksi di toko ritel.
"Nantinya kalau KMT sudah menjadi uang elektronik lebih mempermudah lagi bagaimana masyarakat intergrasi antar moda khusus secara sistem itu terjadi. Kalau sekarang KMT hanya bisa digunakan untuk perjalanan KRL, tapi nanti bisa untuk MRT, LRT, maupun TransJakarta. Nanti KMT juga bisa digunakan untuk pembayaran atau transaksi pembelian di toko-toko ritel," tandas dia.
* Update Terkini Asian Games 2018. Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini
Â
Â
Buruan Miliki, Kartu Multi Trip Kereta Bertema Asian Games 2018
PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) meluncurkan Kartu Multi Trip (KMT) edisi khusus Asian Games. Peluncuran kartu ini rangka menyemarakkan Asian Games 2018.Â
KMT ini terdiri dari tiga jenis yang menampilkan maskot Asian Games yaitu Atung, Kaka dan Bhin Bhin.
Direktur Utama PT KCI Wiwik Widayanti mengatakan, melalui program ini, pihaknya berharap dapat memberikan layanan maksimal bagi para pengguna KRL rutin maupun yang khusus datang ke Jakarta untuk memeriahkan Asian Games.
"Kami berharap masyarakat Jakarta dan sekitarnya maupun pendatang dari dalam dan luar negeri dapat menggunakan transportasi publik khususnya KRL Commuter Line untuk menuju ke lokasi veneu Asian Games maupun berwisata menggunakan Commuter Line selama masa Asian Games ini," ujar dia di Jakarta, Jumat (17/8/2018).
Sementara itu, VP Corporate Communication KCI Eva Chairunisa mengatakan, untuk edisi Asian Games ini, pihaknya menyediakan sebanyak 15 ribu kartu yang ditargetkan habis terjual selama gelaran pesta olahraga se-Asian ini berlangsung.
Kartu tersebut telah tersedia di seluruh stasiun KRL dengan harga Rp 50 ribu dan sudah termasuk saldo sebesar Rp 15 ribu.
"Hingga kini dari rata-rata 997.000 pengguna jasa KRL per hari, sekitar 65 persen diantaranya sudah melakukan transaksi tiket KRL menggunakan KMT dan kartu uang elektronik milik empat bank yang telah bekerja sama dengan KCI," tandas dia.
Â
Â
Advertisement