Pelindo III Buka Lowongan Kerja Terbaru, Anda Tertarik?

Pelindo III sedang membuka lowongan kerja terbaru hingga 10 Juli 2019. Cek di sini!

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 03 Jul 2019, 08:21 WIB
Diterbitkan 03 Jul 2019, 08:21 WIB
Pelindo III mencatat 153 rencana kedatangan kapal pesiar di sejumlah pelabuhan yang dikelola oleh perseroan di tahun 2019 ini. (Foto: Pelindo III)
Pelindo III mencatat 153 rencana kedatangan kapal pesiar di sejumlah pelabuhan yang dikelola oleh perseroan di tahun 2019 ini. (Foto: Pelindo III)

Liputan6.com, Jakarta - Kabar baik kali ini datang dari PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III. Pasalnya, Pelindo III sedang membuka lowongan kerja terbaru.

Kali ini, Pelindo III membutuhkan pribadi yang berprestasi dan berkomitmen untuk menjadi Pandu melalui Rekrutmen Tenaga Pandu Tahun 2019. Pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 10 Juli 2019.

Sekadar informasi, PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III merupakan penyedia jasa kepelabuhanan terpenting di Indonesia yang mengelola 43 Pelabuhan umum di 7 Provinsi di Indonesia serta peraih predikat Excellent Service in Transportation dari Kementerian Perhubungan.

Mengutip laman Pelindo III, Rabu (3/7/2019), berikut persyaratan bagi para pelamar, persyaratan berkas lamaran, dan tata cara pendafaran lowongan kerja tersebut:

Rekrutmen Tenaga Pandu Tahun 2019

Pelindo III mencatat 153 rencana kedatangan kapal pesiar di sejumlah pelabuhan yang dikelola oleh perseroan di tahun 2019 ini. (Foto: Pelindo III)
Pelindo III mencatat 153 rencana kedatangan kapal pesiar di sejumlah pelabuhan yang dikelola oleh perseroan di tahun 2019 ini. (Foto: Pelindo III)

Persyaratan:

1. Laki-laki yang berstatus WNI;

2. Berusia maksimal 45 tahun (per 1 Juli 2019);

3. Diutamakan memiliki pengalaman dalam melaksanakan pemanduan;

4. Pendidikan minimal ANT II dan diutamakan ANT I;

5. Memiliki sertifikat minimal Pandu Tingkat II;

6. Sehat Jasmani dan Rohani serta tidak buta warna;

7. Tinggi badan minimal 160 cm;

8. Berkelakuan baik dan belum pernah mengalami kecelakaan selama menjalankan tugas;

9. Memiliki sertifikat:

- Basic Safety Training;

- Radar & Arpa Simulator;

- Electronic Chart Display dan Information System;

- Advanced Fire Fighting;

- Medical First Aid;

- Bridge Resource Management/Engine Resource Management;

- International Maritime Dangerous Goods Code (IMDG Code) (diutamakan).

Persyaratan Berkas Lamaran

Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

- Surat lamaran dan Daftar Riwayat Hidup;

- Pas photo terbaru berukuran 4 X 6;

- Fotocopy ijazah Pelaut (ANT) yang dilegalisir;

- Fotocopy identitas (KTP dan KK);

- Buku Pelaut yang dilegalisir;

- Surat keterangan Sehat;

- Surat keterangan berkelakuan baik;

- Surat berpengalaman dari Syahbandar.

Tata Cara Pendaftaran

Lowongan Pekerjaan
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan perusahaan, silakan segera daftar dan upload persyaratan di http://bit.ly/oprec_pandu

Ingat, pendaftaran lowongan kerja hanya dibuka hingga 10 Juli 2019.

Informasi lebih lanjut:

(031) 3298631-37/ Ext.3434

Jl. Perak Timur 610, Surabaya

www.pelindo.co.id

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya