Dukung Kemajuan Dunia Pendidikan, Peruri Terbitkan Ijazah Digital

Peruri terus mendukung kemajuan dunia pendidikan di Indonesia.

oleh Athika Rahma diperbarui 04 Feb 2021, 18:30 WIB
Diterbitkan 04 Feb 2021, 18:30 WIB
Restorasi Arsip Keluarga Korban Banjir
Petugas Tim Rescue Arsip menyelesaikan proses restorasi arsip keluarga milik warga di Kantor ANRI, Cilandak Timur, Jakarta, Selasa (7/1/2020). Restorasi arsip keluarga seperti Akte, Kartu Keluarga, Ijazah dan lainnya diberikan gratis untuk masyarakat terdampak banjir. (merdeka.com/Imam Buhori)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Peruri terus mendukung kemajuan dunia pendidikan di Indonesia. Salah satunya, dengan memfasilitasi universitas dalam menerbitkan ijazah dan transkrip nilai secara digital.

Penerbitan ijazah dan transkrip nilai digital ini bekerjasama dengan STMIK-STIE Mikroskil yang berlokasi di Medan, Sumatera Utara.

Head of Digital Business Division Peruri, Farah Fitria Rahmayanti mengatakan, di era digital segala hal menjadi serba cepat, mudah dan instan. Teknologi digital telah membawa banyak manfaat, seperti halnya kemudahan berkomunikasi, mobilisasi, transfer dokumen dan lain sebagainya.

Akan tetapi dalam waktu bersamaan, perkembangan digital juga membawa dampak negatif. Salah satu ancaman yang terjadi di era digital adalah maraknya penyalahgunaan dan manipulasi data seiring berkembangnya teknologi dan perangkat elektronik.

"Dalam institusi pendidikan, salah satu bentuk kecurangan yang ada yaitu pemalsuan ijazah dan transkrip nilai dalam bentuk fisik maupun elektronik," ungkapnya, Kamis (4/2/2021).

Dia menjelaskan, Keputusan Mikroskil dalam menggandeng Peruri merupakan langkah yang tepat karena Peruri merupakan satu-satunya BUMN sebagai Penyelenggara Sertifikasi Elektronik (PSrE) di bawah koordinasi Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kominfo).

Ijazah dan transkrip nilai yang dikeluarkan Peruri menggunakan format hybrid dalam bentuk cetakan fisik dan digital. Peruri menyediakan layanan yang terintegrasi antara produk cetakan dengan sistem digital untuk menyesuaikan bahwa informasi yang terdapat pada ijazah dan transkrip nilai tersebut adalah sah dan benar.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Dipastikan Asli

Restorasi Arsip Keluarga Korban Banjir
Petugas Tim Rescue Arsip menyelesaikan proses restorasi arsip keluarga milik warga di Kantor ANRI, Cilandak Timur, Jakarta, Selasa (7/1/2020). Restorasi arsip keluarga seperti Akte, Kartu Keluarga, Ijazah dan lainnya diberikan gratis untuk masyarakat terdampak banjir. (merdeka.com/Imam Buhori)... Selengkapnya

Peruri memastikan bahwa segala informasi maupun tanda tangan yang tertera di dalam ijazah dan transkrip nilai tersebut adalah asli.

Keaslian dari tanda tangan yang tertera pada ijazah dan transkrip nilai menggunakan layanan Peruri Sign serta stempel digital Peruri Tera untuk memastikan bahwa dokumen tersebut dikeluarkan dari instansi yang berwenang.

“Peruri sangat bangga bisa bekerja sama dengan STIE & STMIK Mikroskil dalam mewujudkan ijazah & transkrip digital kepada civitas akademika & alumni. Layanan Peruri Sign dan Peruri Tera dari kami semata-mata untuk menjamin keaslian dan keabsahan data serta mendukung transformasi digital di bidang pendidikan akibat pandemi Covid-19,” kata Farah.

Ijazah dan transkrip nilai digital tersebut nantinya dapat digunakan untuk melamar pekerjaan. Para perusahaan juga bisa mengidentifikasi atau mengecek keaslian informasi dari ijazah dan transkrip tersebut menggunakan aplikasi khusus dari Peruri.

Peruri selalu berkomitmen mendukung instansi pendidikan untuk melakukan program digitalisasi guna mewujudkan entitas yang efisien dan berupaya menghindari adanya pemalsuan serta penyalahgunaan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya