Gaya Dirut Pertamina Hulu Rokan Mengajar di 3 Sekolah Dasar Minas

Memperingati Hari Ulang Tahun ke-tiga Pertamina Hulu Rokan, perusahaan menyambangi tiga sekolah dasar Minas.

oleh Arief Rahman H diperbarui 21 Des 2021, 18:20 WIB
Diterbitkan 21 Des 2021, 18:20 WIB
Pertamina Hulu Rokan
Memperingati Hari Ulang Tahun ke-tiga Pertamina Hulu Rokan, perusahaan menyambangi tiga sekolah dasar Minas. Diantaranya SDN 01, 02 dan 03 Minas di Kabupaten Siak.

Liputan6.com, Jakarta Memperingati Hari Ulang Tahun ke-tiga Pertamina Hulu Rokan, perusahaan menyambangi tiga sekolah dasar Minas. Diantaranya SDN 01, 02 dan 03 Minas di Kabupaten Siak.

Pada kesempatan ini, Direktur Utama Pertamina Hulu Rokan, Jafee A. Suardin berkesempatan menjadi tenaga pengajar. Pria yang akrab disapa Buyung ini sekaligus juga memberikan bantuan kompoter ke tiga sekolah itu.

Siswa di sekolah itu mendapatkan kesempatan belajar tentang minyak dan gas (migas) langsung dari jajaran manajemen PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) sebagai Regional Sumatera Subholding Upstream.

Para siswa terlihat begitu antusias mendengarkan penjelasan dari Direktur Utama PHR Jaffee A. Suardin, VP Corporate Affairs WK Rokan, Sukamto Tamrin, dan Manager Communication Relations & CID Regional Sumatera, Handri Ramdhani, yang hadir di sekolah mereka dalam kegiatan bertajuk ”PHR Mengajar” pada Selasa (21/12/2021).

Di hadapan para siswa, jajaran manajemen PHR menjelaskan tentang manfaat migas dan pentingnya perilaku selamat dalam kehidupan sehari-hari.

”Saya sangat senang mengajari mereka karena seperti mengajari anak saya sendiri di rumah. Semoga para siswa semakin memahami pentingnya migas dalam mendukung kegiatan kita sehari-hari,” terang Jaffee.

Ia berharap kegiatan ini dapat menciptakan kedekatan emosional antara PHR dengan masyarakat di sekitar wilayah operasinya. Tak hanya itu, pemahaman yang lebih baik dari masyarakat terhadap kegiatan usaha hulu migas tentu dapat mendukung kelancaran operasional.

Selain mengajar, PHR melalui Direktur Utama Jaffe A. Suardin juga menyerahkan bantuan tujuh unit komputer untuk membantu kegiatan belajar mengajar di sekolah.

"Kegiatan ini sangat bagus untuk anak-anak karena mereka bisa berkomunikasi langsung dengan jajaran Direksi Pertamina, sehingga akan memotivasi siswa kami untuk giat belajar dan berprestasi. Kami juga berterima kasih atas bantuan komputer untuk sekolah kami yang berguna sekali untuk peningkatan kualitas IT sekolah," ujar Erlisda S.Pd, Kepala Sekolah SDN 03 Minas.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Meriahkan HUT PHR

Pertamina Hulu Rokan
Memperingati Hari Ulang Tahun ke-tiga Pertamina Hulu Rokan, perusahaan menyambangi tiga sekolah dasar Minas. Diantaranya SDN 01, 02 dan 03 Minas di Kabupaten Siak.

Kegiatan yang dilakukan PHR ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT PHR ke-3 yang jatuh padat tanggal 20 Desember. Sebagai bagian dari kegiatan ”PHR Mengajar” PHR juga turut menyumbangkan tujuh buah komputer desktop untuk digunakan di laboratorium komputer SD di Minas tersebut.

“Dalam menghadapi era yang sudah serba digital ini, kita harus mempersiapkan generasi penerus yang peka dan melek teknologi. Kemampuan digital merupakan skill mendasar yang sangat penting untuk kesuksesan di masa depan,” tambah Jaffee.

Selain itu, PHR juga mendatangkan tim khusus untuk mengajarkan para siswa tentang protokol kesehatan selama masa pandemi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya