Cara Cek Hasil Seleksi SPAN PTKIN 2022, Klik pengumuman.span-ptkin.ac.id

Pengumuman SPAN PTKIN 2022 telah diumumkan pada hari ini, Jumat, 15 April 2022. Klik pengumuman.span-ptkin.ac.id untuk mengecek kelulusan.

oleh Tira Santia diperbarui 15 Apr 2022, 14:48 WIB
Diterbitkan 15 Apr 2022, 14:43 WIB
SPAN PTKIN 2022
Pengumuman SPAN PTKIN 2022 atau Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Negeri Keagamaan Islam Negeri telah diumumkan pada hari ini, Jumat, 15 April 2022. (Sumber: @span_umptkin))

Liputan6.com, Jakarta Pengumuman SPAN PTKIN 2022 atau Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Negeri Keagamaan Islam Negeri telah diumumkan pada hari ini, Jumat, 15 April 2022.

Pengumuman Pengumuman SPAN PTKIN 2022 dapat diakses mulai pukul 14.00 WIB.

Sebagai informasi, SPAN PTKIN merupakan seleksi nasional berbasis prestasi akademik yang dilakukan secara nasional oleh seluruh perguruan tinggi dalam satu sistem terpadu. Seleksi ini diselenggarakan secara serentak oleh Panitia Pelaksana yang ditetapkan oleh Menteri Agama.

Pelaksanaan seleksi ini diikuti oleh 59 Perguruan Tinggi dan terbuka untuk calon mahasiswa dari MA/MAK/SMA/SMK/Pesantren Mu’adalah. Jadwal seleksi SPAN PTKIN telah dimulai sejak 7 hingga 28 Februari 2022 untuk Pengisian dan Verifikasi Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).

Kemudian, pada 4 hingga 31 Maret 2022, para siswa dapat mulai melakukan pendaftaran. Berdasarkan informasi, dari sekitar 170 ribuan siswa yang mendaftar, ada 58.140 siswa yang disebut lolos.

Lantas, bagaimana cara untuk mengecek kelulusan pada seleksi ini?

Mengutip informasi dari situs resmi SPAN PTKIN, Kamis (14/4/2022), pengumuman seleksi dapat dicek melalui link pengumuman SPAN PTKIN di sini: https://pengumuman.span-ptkin.ac.id.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Cara Cek Kelulusan

Diumumkan Besok Jumat 15 April, Simak Selengkapnya Cara Cek Pengumuman SPAN PTKIN 2022
Diumumkan Besok Jumat 15 April, Simak Selengkapnya Cara Cek Pengumuman SPAN PTKIN 2022. (www.span-ptkin.ac.id)

Untuk mengetahui pengumuman hasil seleksi, peserta cukup memasukkan Nomor Indukk Siswa Nasional (NISN) atau Nomor Induk Siswa  Sementara (NISS) di laman tersebut

Bagi mereka yang lulus, proses verifikasi atau pendaftaran ulang akan dilakukan di masing-masing PTKIN.

Jadwal terkait proses tersebut juga ditetapkan oleh masing-masing PTKIN. Oleh sebab itu, pendaftar yang lolos dapat melihat jadwalnya di masing-masing PTKIN.

Sementara bagi mereka yang tidak lolos dalam seleksi ini tidak perlu berkecil hati. Sebab, mereka bisa mengikuti jalur UM PTKIN.

Pendaftaran maupun pembayaran untuk mengikuti jalur UM PTKIN akan dimulai pada 25 April dan berakhir di 4 Juni 2022. Biaya pendaftaran untuk UM PTKIN sendiri sebesar Rp 200.000 dan belum termasuk biaya tambahan apabila transaksi menggunakan virtual account. 


5 PTKIN dan Prodi dengan Pendaftar Terbanyak

Berikut Lima PTKIN dengan pendaftar terbanyak:

1. UIN Sunan Kalijaga Yogtakarta

2. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

3. UIN Sunan Gunung Djati Bandung

4. UIN Walisongo Semarang

5. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

 

Berikut Lima Prodi dengan Pendaftar Terbanyak

1. Ekonomi Syariah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2. Manajemen Keuangan Syariah UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

3. Perbankan Syariah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

4. Manajemen Keuangan Syariah UIN Sunan Gunung Djati Bandung

5. Pendidikan Agama Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

 

Infografis Cara Daftar CPNS 2019
Infografis Cara Daftar CPNS 2019. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya