Liputan6.com, Jakarta - Harga emas yang dijual PT Pegadaian (Persero) dan harga emas yang dijual oleh PT Aneka Tambang Tbk atau emas Antam tak berubah pada perdagangan di hari Minggu ini. Harga emas Pegadaian dan Antam masih sama seperti yang dipatok pada Sabtu kemarin.Â
Melansir laman Pegadaian, Minggu (15/5/2022), Pegadaian menjual emas Antam, Emas Antam Batik, Emas Retro dan Emas UBS. Sedangkan ukuran yang dijual bervariasi mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram atau 1 kilogram.
Baca Juga
Sebagai contoh, harga emas Antam ukuran 0,5 gram di patok dari Rp 559.000. Sementara harga emas UBS dilego Rp 512.000 ukuran setengah gram.
Advertisement
Harga emas yang dijual oleh Pegadaian ini setiap harinya menyesuaikan dengan harga pasar emas dunia dan lokal.
Produk emas antam dan UBS selain ada di Pegadaian, juga tersedia di toko emas, butik masing-masing perusahaan. Dijual secara online maupun offline.
Berikut rangkuman harga emas Pegadaian pada Minggu 15 Mei 2022:
Harga Emas Antam
- 0,5 gram = Rp 556.000
- 1 gram = Rp 1.008.000
- 2 gram = Rp 1.952.000
- 3 gram = Rp 2.901.000
- 5 gram = Rp 4.801.000
- 10 gram = Rp 9.543.000
- 25 gram = Rp 23.726.000
- 50 gram = Rp 47.369.000
- 100 gram = Rp 94.655.000
- 250 gram = Rp 236.361.000
- 500 gram = Rp 472.504.000
- 1000 gram = Rp 944.965.000
Â
Harga Emas Retro
- 0,5 gram = Rp 509.000
- 1 gram = Rp 953.000
- 2 gram = Rp 1.885.000
- 3 gram = Rp 2.801.000
- 5 gram = Rp 4.654.000
- 10 gram = Rp 9.249.000
- 25 gram = Rp 22.991.000
- 50 gram = Rp 45.898.000
- 100 gram = Rp 91.713.000
- 250 gram = Rp 229.006.000
- 500 gram = Rp 457.792.000
- 1000 gram = Rp 915.543.000
Â
Harga Emas Antam Batik
- 0,5 gram = Rp 629.000
- 1 gram = Rp 1.164.000
- 8 gram = Rp 8.802.000
Â
Harga Emas UBS
- 0,5 gram = Rp 512.000
- 1 gram = Rp 960.000
- 2 gram = Rp 1.904.000
- 5 gram = Rp 4.704.000
- 10 gram = Rp 9.359.000
- 25 gram = Rp 23.349.000
- 50 gram = Rp 46.601.000
- 100 gram = Rp 93.164.000
- 250 gram = Rp 232.839.000
- 500 gram = Rp 465.131.000
- 1000 gram = Rp 929.255.000.
Â
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Harga Emas Antam
Sedangkan untuk harga emas Antam atau emas yang dijual PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) data terbaru pada 14 Mei 2022.
Harga emas Antam dipatok Rp 967 ribu per gram. Adapun harga buyback emas Antam diangka Rp 852 ribu per gram. Harga emas buyback merupakan patokan bila Anda menjual maka Antam akan membelinya di harga Rp 852 ribu per gram.
Ini merupakan harga emas Antam yang dijual di Pulogadung, Jakarta. Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Harga emas Antam belum termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Anda bisa memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Berikut daftar harga emas Antam, Minggu 15Â Mei 2022:
* Pecahan 0,5 gram Rp 533.500
* Pecahan 1 gram Rp 967.000
* Pecahan 2 gram Rp 1.874.000
* Pecahan 3 gram Rp 2.786.000
* Pecahan 5 gram Rp 4.610.000
* Pecahan 10 gram Rp 9.165.000
* Pecahan 25 gram Rp 22.787.000
* Pecahan 50 gram Rp 45.495.000
* Pecahan 100 gram Rp 90.912.000
* Pecahan 250 gram Rp 227.015.000
* Pecahan 500 gram Rp 453.820.000
* Pecahan 1.000 gram Rp 907.600.000.
Advertisement
Harga Emas Anjlok Lebih dari 1 Persen Jelang Akhir Pekan
Sebelumnya, harga emas dunia turun lebih dari 1 persen pada hari Jumat dan bersiap untuk penurunan mingguan keempat berturut-turut. Penurunan ini karena pergerakan kuat dolar dengan suku bunga AS yang lebih agresif di cakrawala melemahkan selera untuk emas batangan.
Dikutip dari CNBC, Sabtu (14/5/2022), harga emas di pasar spot turun 0,7 persen menjadi USD 1,808,89 per ounce pada 13:54 malam. EDT (1754 GMT), setelah mencapai level terendah sejak 4 Februari di USD 1.798,86. Ini telah menurun hampir 4 persen minggu ini.
Sementara harga emas berjangka AS turun 0,9 persen pada USD 1,808,20.
Ketua Federal Reserve AS Jerome Powell mengatakan pada hari Kamis bahwa pertempuran untuk mengendalikan inflasi akan "termasuk beberapa rasa sakit", karena dampak dari suku bunga yang lebih tinggi terasa.
"Harga emas sedang terbebani karena Fed telah berkomitmen untuk menaikkan suku bunga dengan cepat dan di samping itu, dolar sangat kuat," kata David Meger, direktur perdagangan logam di High Ridge Futures.
"Ke depan, angka inflasi adalah apa yang akan diawasi pasar dengan cermat," tambahnya.