Prabowo Hadir di Acara Relawan Erick Thohir, Bahas Masalah Ekonomi

Pada acara Relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat for 02 (ETAS), Prabowo Subianto berkesempatan menyampaikan sambutan yang berisi isu-isu ekonomi.

oleh Tira Santia diperbarui 22 Jan 2024, 21:33 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2024, 21:31 WIB
Erick Thohir mengadakan acara Relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat for 02 (ETAS) di Plaza Senayan, Jakarta, Senin (22/1/2024). Acara ini dihadiri oleh Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto. (Tira/Liputan6.com)
Erick Thohir mengadakan acara Relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat for 02 (ETAS) di Plaza Senayan, Jakarta, Senin (22/1/2024). Acara ini dihadiri oleh Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto. (Tira/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Erick Thohir mengadakan acara Relawan Erick Thohir alumni Amerika Serikat for 02 (ETAS) di Plaza Senayan, Jakarta, Senin (22/1/2024). Acara tersebut dihadiri oleh Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto.

Selain itu, turut hadir kaka Erick Thohir yakni Garibaldi Thohir atau biasa dikenal dengan Boy Thohir. Kemudian juga hadir Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan mantan Menteri Perdagangan (Mendag) M Lutfi.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com di lokasi, Erick Thohir semeja dengan Prabowo Subianto, Rosan Roeslani, dan M Lutfi. Tak berapa lama AHY juga duduk semeja.

Pada kesempatan tersebut, Prabowo berkesempatan menyampaikan sambutan. Prabowo membahas mengenai isu ekonomi.

Menurutnya, Indonesia bisa menjadi negara dengan ekonomi terbesar di dunia. Hal itu bisa terwujud semua elit yang berada di Indonesia bekerjasama untuk memajukan tanah air.

"Kalau kita lihat indiktor ekonomi kita fakta-fakta semua analisa semuanya mengarah bahwasannya Indonesia akan menjadi one of economic giant di dunia ini. Ada yang meramalkan kita bisa ekonomi kelima terbesar di dunia, maybe 2045 di depan mata sebetulnya," ujar Prabowo.

"Saya pun pernah baca kajian strategis yang mengarah ke situ. Indonesia akan seperti ini jika elitnya bisa kerjasama, ujungnya adalah kolaborasi," sambung Prabowo.

Prabowo dan Gibran Temui Sri Sultan Hamengkubuwono X

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, di Yogyakarta, Senin (22/1/2024).
Calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, di Yogyakarta, Senin (22/1/2024). (Foto: Instagram Prabowo Subianto)

Sebelumnya, Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, di Yogyakarta, Senin (22/1/2024). Melalui akun Instagramnya, Prabowo mengucapkan terima kasih karena telah dibolehkan bertemu dan bersilaturahmi.

"Maturnuwun sanget Ngarsa Dalem Sri Sultan HB X, sampun nampi kulo Prabowo Gibran (Terima kasih banyak Sri Sultan HB X sudah menerima kami Prabowo Gibran)," tulis Prabowo seperti dikutip, Senin (22/1/2024).

Prabowo juga berterimakasih, sebab Sri Sultan Hamengkubuwono X dalam pertemuan tersebut memberikan banyak nasihat kepadanya dan Gibran untuk Indonesia maju.

"Kathah angsal wejangan-wejangan kangge kemajuan Indonesia, (banyak mendapat wejangan untuk kemajuan Indonesia)" ungkap Prabowo.

 

Pertemuan Tertutup

Sebelum Prabowo dan Gibran, calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo juga sudah pernah bersilaturahmi dengan Sri Sultan Hamengkubuwono X. Pertemuan itu berlangsung pada 27 Desember 2023.

Pertemuan berjalan tertutup, dan berlangsung selama dua jam. Sekira pukul 18.00 WIB. Melalui akun Instagramnya, Ganjar menyampaikan rasa terima kasihnya karena Sri Sultan Hamengkubuwono X berkenan menemuinya.

"Hangajeni, hangayomi saha handarbeni. Maturnuwun Ngarsa Dalem Sri Sultan Hamengkubuwono X berkenan menerima dan memberi wejangan kepada saya di Kepatihan Yogyakarta," tulis Ganjar seperti dikutip Kamis 28 Desember 2023.

Infografis Prabowo Usung Gibran Jadi Cawapres di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Prabowo Usung Gibran Jadi Cawapres di Pilpres 2024. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya