Liputan6.com, Jakarta: Prestasi membanggakan diraih Umar Syarief. Karateka Indonesia itu belum lama ini diberikan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas loyalitasnya di dunia karate.
Umar didaulat sebagai atlet karate terlama sepanjang sejarah di Indonesia. Selama 17 tahun, ia mengabdikan dirinya untuk bergelut di olahraga bela diri tersebut.
"Saya bangga dengan ini. Sebab saya sudah berkarier selama 17 tahun. Tak mudah mempertahankan prestasi dengan waktu yang lama. Buat saya ini pengharagaan yang luar biasa," kata Umar saat ditemui wartawan di kegiatan coaching clinic karate, Sabtu (15/3/2014) WIB.
Diakui Umar, kesuksesannya ini ia dapatkan berkat usaha keras serta doa dan dukungan yang diberikan orang tuanya. Ia berharap kedepannya Indonesia segera menemukan atlet karate berbakat yang bisa mengibarkan sang Merah Putih di kancah internasional.
"Saya tidak akan berhasil tanpa dukungan dari orang tua. Tanpa mereka saya tidak mungkin berdiri di sini," tuturnya.
"Saya berharap nantinya muncul Umar-umar baru yang bisa membawa karate Indonesia berprestasi di ajang internasional," ucapnya lagi.
Sepanjang kariernya, Umar telah berhasil mengoleksi 12 medali emas SEA Games. Selain itu, ia juga mencatatkan prestasi lain seperti juara Asian Championship, Swiss Championship, Austria Champion Cup, serta beberapa ajang domestik seperti medali emas Pekan Olahraga Nasional (PON). (Van)
Atlet Karate Indonesia Raih Penghargaan MURI
Ia didaulat sebagai atlet karate terlama sepanjang sejarah di Indonesia.
diperbarui 15 Mar 2014, 22:44 WIBDiterbitkan 15 Mar 2014, 22:44 WIB
Karateka putra Indonesia Umar Syarief mendapat pengalungan medali perak usai pertandingan babak final Kumite +84 kg Asian Games Guangzhou XVI di Guangdong Gymnasium Guangzhou.(Antara)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Hadir di COP29, PLN Siap Kolaborasi Pendanaan Wujudkan Target 75 GW Pembangkit EBT 2030
Berbahagialah, Menurut Gus Baha Orang Miskin Lebih Mudah jadi Dermawan Dibanding yang Kaya, Kok Bisa?
Ghana Pakai Teknologi Blockchain Dalam Perdagangan Karbon
Serunya Boniex For Revenge Nyanyi Bareng Fans di Karokean Night Bersama Podcast Belexx
12 Arti Mimpi Menangkap Burung dengan Tangan, Tafsir dan Maknanya
Cara Mencegah Kenakalan Remaja, Strategi Efektif untuk Orang Tua dan Masyarakat
Cara Mencegah Pencemaran Udara, Langkah Konkret untuk Udara yang Lebih Bersih
Cara Menentukan Biloks Lengkap dengan Contoh Soalnya
Isyana Sarasvati Tahan Tangis Bisa Tampil Bareng Orang Tua dan Kakak untuk Pertama Kali dalam Konser Lost in Harmony
Cara Menentukan Persamaan Garis, Begini Rumus dan Contoh Soalnya
Cara Menentukan Skala Prioritas yang Efektif untuk Mencapai Tujuan
Cara Mengaktifkan Auto Save di Word, Berguna Menjaga Keamanan Dokumen Anda