Liputan6.com, Solo: Persis Solo gagal mengamankan poin sempurna saat melakoni laga pembuka Divisi Utama Liga Indonesia, Selasa (15/4/2014). Menghadapi PPSM Sakti Magelang di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Persis dipaksa bermain imbang 2-2.
Pelatih Persis Totok Supriyanto mengaku terkejut dengan penampilan tim lawan. Ia tidak menyangka PPSM mampu tampil agresif di hadapan suporter Persis, Pasoepati.
"Laga hari ini berjalan tidak sesuai seperti yang saya pikirkan. PPSM bermain sangat luar biasa. Para pemain belakang kita juga banyak yang melakukan kesalahan saat berduel dengan striker lawan," kata Totok di hadapan wartawan usai pertandingan.
Dalam laga tersebut, Persis sempat unggul berkat gol yang dicetak Andrid Wibawa. Namun, gol tersebut langsung dibalas striker PPSM, Jefri Kurniawan.
Persis kembali unggul setelah Febrianto sukses melaksanakan tugasnya sebagai algojo penalti. Tapi, kubu tuan rumah dipaksa terdiam karena Mohammad Ardiansyah mampu mencetak gol balasan dan skor 2-2 bertahan hingga laga usai.
Di laga berikutnya, Persis akan bermain tandang. Pada 22 April, Persis bakal berkunjung ke markas Persipur Purwodadi. Tiga hari berikutnya, giliran PSIR Rembang yang akan dikunjungi Febrianto Cs. Setelah itu, baru mereka kembali bermain di kandang yakni saat melawan Persip Pekalongan, 29 April.
Pelatih Persis Puji Semangat Juang PPSM
"Laga hari ini berjalan tidak sesuai seperti yang saya pikirkan. PPSM bermain sangat luar biasa," kata Pelatih Persis Totok Supriyanto.
diperbarui 15 Apr 2014, 23:36 WIBDiterbitkan 15 Apr 2014, 23:36 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
BUMN Setor Dividen Rp 85,5 Triliun untuk Negara pada 2024
Cara Pembulatan Angka Dasar dan Excel, Langsung Jago Ikuti Latihannya
16 Parpol KIM hingga Relawan Jokowi-Gibran Diklaim Hadiri Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono
Cara Pembatalan Tiket Kereta Api Online di KAI Access dan Website Resminya
Dharma-Kun Gelar Kampanye Akbar, Ini Aspirasi dan Harapan Warga
Apa Itu Baby Blues pada Ibu: Gejala, Penyebab, dan Cara Mengatasinya
Dukung Pengembangan Ekonomi di Daerah Terpencil, Perusahaan Transportasi Udara Tambah Pesawat Baru
Disebut Jiplak Lagu Bruno Mars, Ini Kata Pihak Miley Cyrus Soal Flowers
Zeekr Hadirkan Dua Mobil Listrik Premium di GJAW 2024, Harga Mulai dari Rp 1 Miliar
Threads Prioritaskan Konten Sesuai Preferensi Pengguna, Kurangi Rekomendasi Acak
Ruben Amorim Bisa Langsung Ukir Tinta Emas saat Debut di Manchester United
Berantas Hoaks sampai Peretasan, Polda Metro Jaya Bentuk Ditressiber