Liputan6.com, Luis Nani dipinjamkan oleh Manchester United (MU) di bursa transfer musim panas ini. Sementara waktu, Nani bermain untuk klub lamanya, Sporting Lisbon.
Cedera dan kehilangan menit bermain membuat pemain 27 tahun tampaknya tidak masuk dalam proyeksi manajer baru MU, Louis Van Gaal. Terbukti, Nani dipinjamkan The Red Devils dengan opsi pembelian secara permanen di bursa transfer musim panas berikutnya.
Baca Juga
Pergi dari MU, menurut Nani bukan suatu langkah mundur. Sebaliknya, Nani bertekad tampil bagus di Sporting agar bisa kembali ke Old Trafford. "Saya tidak berpikir ini langkah mundur," kata Nani sebagaimana dikutip The Mirror.
Advertisement
Nani merasa, bergabung dengan Sporting pilihan tepat saat ini."Saya memiliki pilihan lain, tetapi saya memutuskan untuk bermain di klub ini. Saya telah mengambil keputusan ini," dia melanjutkan.
Pemain asal Portugal itu bisa kehilangan tempat di skuat menyusul keputusan MU mendatangkan pemain. Salah satu pemain yang didatangkan adalah Angel Di Maria.