Suporter Skotlandia Tewas Terjatuh di Area Stadion

Ia sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun nyawanya tak tertolong.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 16 Nov 2014, 06:07 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2014, 06:07 WIB
Mayat
Ilustrasi... Selengkapnya

Liputan6.com, Glasgow - Seorang pendukung Timnas Skotlandia, Nathan McSeveney meninggal usai menyaksikan negaranya tampil di Stadion Celtic Park, Jumat (14/11/2014). Menurut laporan yang dilansir Daily Mail, ia tewas setelah terjatuh dari tangga stadion.

Kejadian bermula saat semua penonton keluar dari stadion berkapasitas 60 ribu tempat duduk tersebut. Menurut keterangan saksi, Nathan terjatuh tanpa ada yang mendorongnya. Ia terguling dan mendarat di lantai dasar dengan kondisi yang mengkhawatirkan.

Pria berumur 22 tahun itu kemudian dibawa ke rumah sakit dengan ambulans. Namun sayang, nyawa Nathan tak dapat terselamatkan.

"Seorang pendukung kami meninggal tadi malam setelah terjatuh dari tangga yang menuju pintu keluar Stadion Celtic Park. Saya minta maaf pada keluarganya. Ini berita yang menyedihkan," ucap Stewart Regan, kepala eksekutif Asosiasi Sepakbola Skotlandia.

Pihak kepolisian yang menangani kasus ini menjelaskan bahwa belum ada tanda-tanda mencurigakan di lokasi kejadian. Dugaan sementara, mereka menyebut Nanthan tak berhati-hati saat menuruni tangga stadion.

"Tidak ada keadaan yang mencurigakan. Laporan kasus ini telah kami persiapkan," ucap seorang juru bicara polisi yang dikutip dari Daily Mail.

Nathan datang ke Stadion Celtic Park untuk menyaksikan Timnas Skotlandia bertarung dengan Republik Irlandia di babak kualifikasi grup D Piala Eropa 2016. Dalam laga itu, Skotlandia menang 1-0 berkat gol Shaun Maloney di menit 75.

Kemenangan tersebut mengantarkan Skotlandia ke posisi tiga klasemen grup D. Tim asuhan Gordon Strachan itu sudah memiliki tujuh poin, terpaut tiga angka dari Polandia yang masih kokoh di peringkat teratas.

 

Baca juga:

Cedera, Balotelli Batal Bela Italia

Persib Bandung Kebanjiran Tawaran Striker Asing

Rooney Nyaris Ingin Berhenti Bermain Sepak Bola

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya