Liputan6.com, Milan - Mantan Presiden FC Internazionale, Massimo Moratti, rupanya memiliki cerita tersendiri soal mantan bintang Inter Milan, Zlatan Ibrahimovic. Moratti menceritakan tentang pernyataan Ibrahimovic saat akan meninggalkan Nerazzurri.
Menurut dia, Ibrahimovic mengatakan bahwa La Beneamata tidak akan menjadi juara apapun tanpa dirinya, saat ia bersiap hengkang ke Barcelona pada 2009 silam.
"Dia akan naik pesawat ke Barcelona usai sesi latihan terakhirnya dengan tim. Dia mengatakan: 'Menyenangkan bermain bersama Anda, tetapi Anda tidak akan memenangkan apapun tanpa diri saya. Tetapi ternyata tidak demikian," ujar Moratti.
Prediksi Ibrahimovic ternyata salah total. Dibawah asuhan pelatih Jose Mourinho Inter justru sukses merengkuh gelar juara Liga Champions beserta status Treble Winners yang historis satu musim setelahnya.
Meski demikian, Moratti mengaku masih mengagumi sosok penyerang Paris Saint-Germain tersebut.
"Dia seorang pemain yang sungguh bertalenta dan di atas semua itu, dia memberi Anda juara. Dengan dia, kami menjuarai tiga gelar liga secara beruntun. Saya menyaksikan ulang laga melawan Parma pada Mei 2008 dan Ibrahimovic sungguh fantastis," ujarnya.
Seperti diketahui, pemain asal Swedia itu menghabiskan tiga musim bersama Nerazzurri dan menyelesaikan musimnya di Giuseppe Meazza sebagai top skor Serie A Italia, sebelum mengeluarkan pernyataan tegas tersebut menjelang kepindahan.
Â
Baca Juga
Baca Juga:
Advertisement