Liputan6.com, Milan - Klub raksasa Italia, AC Milan telah mengkonfirmasi rincian pembangunan stadion baru mereka yang rencananya berkapasitas 42.000 tempat duduk. Pengerjaan markas baru Rossoneri tersebut bakal dimulai pada tahun 2016.
CEO Milan, Barbara Berlusconi, sekali lagi sudah membuktikan inovasinya. Usai mencanangkan pembangunan kantor pusat klub, Casa Milan, Berlusconi meyakinkan sponsor utama Milan, maskapai penerbangan Fly Emirates, untuk berinvestasi lebih jauh dalam mega-proyek pembangunan stadion.
Menurut harian La Gazzetta dello Sport, stadion baru yang belum memiliki nama itu akan berlokasi di wilayah Portello, di atas lahan seluas 60.000 meter persegi, berseberangan dengan kantor pusat Casa Milan.
Arsitek ternama Italia, Fabio Novembre, yang merancang Casa Milan, ditunjuk untuk merancang stadion ini. Markas Il Diavolo nantinya bakal dibangun mulai dari 15 meter di bawah tanah, untuk menyiasati regulasi pemerintah soal tata kota, yang membatasi ketinggian sebuah bangunan.
Fabio Novembre adalah arsitek kenamaan Italia yang telah melang-melintang sebagai perancang bangunan dengan cita rasa seni yang tinggi. Proyek besar pertama Fabio adalah merancang rumah mode Anna Molinari Blumarine yang dibuka di Hong Kong, London, Singapura, dan Taipei.
Stadion Kedap Suara
Stadion masa depan Milan bakal rampung pada 2020. Rencananya, bangunan tersebut bakal dibangun hingga 15 meter di bawah tanah serta memiliki efek kedap suara.
Bangunan di bawah tanah memiliki sifat alami kedap suara sehingga dapat mencegah kebisingan yang mengganggu daerah sekitar stadion. Sebuah ruangan kedap suara, seperti layaknya studio musik, juga dapat meningkatkan euforia dan akustik yang pas saat berada di sana.
Ambisi Milan untuk membangun markas baru mereka ditunjukkan dengan membujuk Emirats untuk melanjutkan kerjasama sponsorship. Rossoneru juga mengharapkan maskapai penerbangan ini bakal membeli hak penamaan stadion, seperti yang telah dilakukan klub Inggris Arsenal.
Saat ini Milan telah menyusun rencana pengeluaran untuk membangun stadion baru, sambil bersiap-siap pindah dari San Siro, stadion milik pemerintah yang kini ditempati bersama Inter Milan. Pembangunan markas klub bisa dimulai tahun 2016 dan diperkirakan selesai pada 2019 atau 2020.
Advertisement