Legenda MU: Petr Cech Setara Van der Sar

Legenda MU, Paul Scholes tak meragukan kehebatan Petr Cech.

oleh Defri Saefullah diperbarui 22 Mei 2015, 21:43 WIB
Diterbitkan 22 Mei 2015, 21:43 WIB
Legenda MU: Petr Cech Setara Van der Sar
x

Liputan6.com, Jakarta Legenda Manchester United (MU), Paul Scholes memberi saran kepada mantan klubnya agar merekrut kiper Chelsea, Petr Cech sebagai pengganti David De Gea yang diambang hengkang ke Real Madrid. Soalnya, mantan gelandang MU itu menilai jika kemampuan Cech setara dengan mantan kiper MU, Edwin van Der sar.

"Jika De Gea pergi, MU harus merekrut Petr Cech. Saya ingat efek Edwin van der Sar saat baru tiba 2005 lalu. MU begitu kehilangan Peter Schmeichel dan Ediwin datang sebagai kiper yang siap pakai. Pada akhirnya, kami menuai 6 tahun sukses dengan dia," tulis Scholes di kolom harian Independent.

Scholes juga menyebutkan jika usia Cech yang masih 33 tahun membuat dia berpotensi untuk main untuk jangka waktu yang lama di MU. "Dia masih bisa main 6 tahun lagi untuk MU. Tak akan akan ada keraguan lagi terkait potensi dia," ujarnya.

Kans Cech untuk gabung MU cukup terbuka. Ini setelah agen Cech, Viktor Kolar menyatakan jika kliennya bisa saja tertarik untuk main di Old Trafford. Masalahnya, MU harus bersaing dengan PSG dan Arsenal untuk merekrut kiper berpengalaman ini.

Lanjut ke halaman berikutnya...

2

Sampai saat ini, kepergian De Gea dari Old Trafford memang baru sebatas rumor. Meski demikian, kepergiannya tinggal menunggu waktu saja menyusul agresifnya Real Madrid dalam melakukan bujukan.

Pada awal bulan lalu, De Gea diizinkan untuk pulang ke Madrid. Saat itu, MU memang sedang libur kompetisi. Nah, disinilah kemungkinan pendekatan Real Madrid terhadap pemain yang besar di Atletico Madrid ini terjadi.

Sementara itu, Scholes juga menyoroti keinginan De Gea untuk main di Madrid. "Saya hanya bisa bilang kepada dia agar hati-hati. Saya melihat Iker Casillas belum siap lengser sebagai kiper nomor satu di Madrid. Sedangkan di MU, posisi De Gea tak perlu diragukan lagi," ujarnya.

Baca Juga:

Raih Treble, Barca Bakal Diguyur Bonus Besar

Mungkinkah Ancelotti Dipertahankan Real Madrid?

PSSI: Klub Hanya Ikut Kompetisi yang Legal

10 Pemain Indonesia Permalukan Malaysia U-23

Penyebab Laga Timnas U-23 Tanpa Penonton

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya