Liputan6.com, Liverpool: Liverpool dikabarkan sedang bergerak cepat untuk mendapatkan bintang muda Inter Milan, Mateo Kovacic. Pemain yang juga sedang diburu Barcelona itu disebutkan sudah lakukan negoisasi dengan "The Reds".
Seperti dilansir Football Italia, kubu Liverpool sudah bertemu dengan Direktur Olahraga Inter, Piero Ausilio untuk membicarakan masa depan gelandang serang asal Kroasia itu.
Inter dikabarkan bakal terpaksa menjual aset berharganya ini guna menyesuaikan regulasi Financial Fair Play yang ditetapkan UEFA. Ini menjadi syarat jika Internazionale ingin mendapatkan pemain baru musim depan.
Kovacic dan Ausilio dikabarkan bakal jumpa dengan tiga petinggi Liverpool pada Jumat (29/5/2015). Kedua pihak jumpa di Palazzo Parigi sebuah kawasan yang terletak di tengah kota Milan. Belum diketahui berapa jumlah penawaran Liverpool, tapi diduga Kovacic tak akan dilepas kurang dari 30 juta euro.
Sebelumnya, Kovacic dikabarkan bakal dibarter dengan penyerang Barcelona, Pedro Rodriguez. Barcelona tertarik karena Kovacic dinilai punya masa depan yang panjang dan potensial menjadi pengganti Iniesta atau Xavi Hernandez.
Liverpool Bajak Bintang Inter Bidikan Barcelona?
Liverpool terus buru pemain baru untuk musim depan.
diperbarui 30 Mei 2015, 15:06 WIBDiterbitkan 30 Mei 2015, 15:06 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Selama 2024 14 Anggota Polda Lampung PTDH, Kapolda Tegaskan Komitmen Disiplin
Dapatkan Link Live Streaming Liga Inggris Liverpool vs Manchester United di Vidio, Kick-off Sebentar Lagi
Ikhtilaf Para Ulama tentang Asal Usul Penamaan Bulan Rajab
Makan Bergizi Gratis Dimulai Besok, 4 SPPG di Jakarta Siapkan Menu untuk 12.054 Siswa
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Gresik Petrokimia Beri Jakarta Pertamina Enduro Kekalahan Kedua
Akhiri Dominasi Thailand, Vietnam Juara Piala AFF 2024
Seputar Tren Perawatan Kecantikan Polinukleotida, Pengganti Filler dan Botox yang Dianggap Ketinggalan Zaman
Aksi Mahasiswa Bandung: Buka 2025 dengan Luapan Kemarahan ke Pejabat Hedon
Polres Pemalang Pastikan Pengusutan Kasus Penipuan Penerimaan Polri Profesional, Pelaku Ditahan
Exco PSSI Ucap Terima Kasih STY dan Sebut Sang Pelatih Timnas Indonesia sebagai Bagian Sejarah, Sinyal Apa?
Menkomdigi Tegaskan Seluruh Sekolah di Daerah 3T Harus Dapat Akses Internet
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Sabina Altynbekova Sakit Kepala, Yogya Falcons Tak Berdaya Lawan Bandung bjb Tandamata