Liputan6.com, Jakarta - Juventus memupus harapan Real Madrid untuk mempertahankan gelar juara Liga Champions. Scudetto 2015 itu menyingkirkan Los Blancos dengan kemenangan agregat 3-2 di babak semifinal.
Di babak final, Si Nyonya Tua sudah ditunggu Barcelona. Final Liga Champions akan digelar di Berlin, 7 Juni 2015 dini hari WIB. Perjalanan Juventus menuju Berlin cukup berliku. Dari 12 pertandingan, Juventus meraih 7 kemenangan, 3 kali imbang, dan 2 kali kalah.
Di babak penyisihan, Juventus hanya duduk sebagai runner up Grup A di bawah Atletico Madrid. Juve mengumpulkan nilai 10 dari 3 kali menang dan sekali imbang.
Di babak 16 besar, Juventus bertemu Borussia Dortmund. Wakil Jerman itu dihajar 5-1. Dan di babak perempat final, Juve hanya mampu menang 1-0 dari AS Monaco.
Pada babak semifinal, Juventus harus bertemu juara bertahan Real Madrid. Pada leg pertama, Juve menang 2-1 dan di leg kedua Juve mengimbangi El Real 1-1. Juventus pun melaju ke partai puncak.
Berikut perjalanan Juventus menuju Final Liga Champions di Berlin:
Penyisihan Grup:
Juventus 2 - 0 Malmo FF
Gol: Carlos Tevez, Carlos Tevez.
Atletico Madrid 1 - 0 Juventus
Gol: Arda Turan.
Olympiakos 1 - 0 Juventus
Gol: Pajtim Kasami
Juventus 3 - 2 Olympiakos
Gol: Pirlo, Roberto (og), Vidal - Alberto Botia, Delvin Ndinga
Malmo FF 0 - 2 Juventus
Gol: Llorente, Tevez
Juventus 0 - 0 Atletico Madrid
Babak 16 besar
Borussia Dortmund 0 - 3 Juventus
Gol: Carlos Tevez, Morata, Carlos Tevez
Juventus 2 - 1 Borussia Dortmund
Gol:Carlos Tevez, Alvaro Morata - Reus
Perempat final
Monaco 0 - 0 Juventus
Gol: -
Juventus 1 - 0 Monaco
Gol: Arturo Vidal
Semifinal
Juventus 2 - 1 Real Madrid
Gol: Alvaro Morata, Tevez - Ronaldo
Real Madrid 1 - 1 Juventus
Gol: Ronaldo - Alvaro Morata
(Ary/Ian)
Final Liga Champions: Juventus Road To Berlin
Dari 12 pertandingan di Liga Champions, Juventus meraih 7 kemenangan, 3 kali imbang, dan 2 kali kalah.
Diperbarui 06 Jun 2015, 18:15 WIBDiterbitkan 06 Jun 2015, 18:15 WIB
FINAL - Juventus dan Barcelona akan saling berhadapan di final Liga Champions musim ini yang berlangsung di Olympiastadion, Berlin, 7 Mei. ... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Kata-Kata Tentang Ilmu yang Menginspirasi dan Memotivasi
Saksikan FTV Kisah Nyata Ramadan di Indosiar, Selasa 11 Maret Via Live Streaming Pukul 15.30 WIB
VIDEO: Gunung Lewotobi Erupsi, Pemukiman Warga Diguyur Hujan Abu
Berapa Besaran Zakat Fitrah 2025? Wajib Dibayarkan oleh Setiap Muslim Dewasa dan Anak-anak
Bang Madit Dilarikan ke Rumah Sakit akibat Gula Darah Tembus 625, Ini Cara Jaga Kesehatan Penderita Diabetes
Keutamaan 4 Surah yang Dibaca saat Qabliyah Subuh, Perlindungan dari Segala Musibah
DPR Semprot Menaker saat Rapat Soal Sritex, Kejadian PHK Jelang Lebaran Terus Terjadi
350 Contoh Ucapan Selamat Berbuka Puasa Penuh Makna
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Begini Kata Dedi Mulyadi
Ingin Daun Jeruk dan Daun Salam Awet Segar Tahan Lama? Begini Cara Simpannya!
Laris Manis, MPV Listrik Mewah Denza D9 Terjual Hampir 1.000 Unit di Indonesia
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Diduga Jadi Saksi Kunci Korupsi BJB?