Barcelona Incar Striker Subur MLS

Barcelona berminat mendatangkan eks striker Juventus, Sebastian Giovinco.

oleh Girman Soemantri diperbarui 10 Okt 2015, 00:03 WIB
Diterbitkan 10 Okt 2015, 00:03 WIB
Giovinco
SUMBER: Toronto FC

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona punya rencana menarik untuk menghadapi bursa transfer mendatang. Mereka berminat mendatangkan eks striker Juventus, Sebastian Giovinco.

Giovinco berhasil kembali menemukan sentuhan emasnya setelah memutuskan bergabung bersama Toronto FC. Ia berhasil  mencetak 21 gol untuk timnya pada musim ini.

Padahal bersama Juventus, Giovinco dicap sebagai striker mandul. Dalam 132 penampilan, ia hanya mencetak 20 gol saja.

Barca sendiri sedang krisis striker menyusul cederanya Lionel Messi. Sedangkan para pemain pelapis seperti Munir dan Sandro Ramirez masih belum punya pengalaman memadai.

Selain Giovinco, Barca juga mengincar dua striker lain, yakni Marco Reus dan Ezequiel Lavezzi. (Gir/Vid)

Baca Juga

Inilah 5 Klub Raksasa Eropa yang Peduli Pengungsi Suriah

Bukan Hanya Trio Paijo, Inter Juga Punya Duo 'MeMe'

Dibujuk Neymar ke Barcelona, Apa Jawaban Coutinho?

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya