Marcus/Kevin Tembus Perempat Final Hong Kong Open

Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berpeluang menyusul langkah Marcus/Kevin.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 19 Nov 2015, 14:56 WIB
Diterbitkan 19 Nov 2015, 14:56 WIB
Marcus Fernanldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
Ganda putra Indonesia Marcus Fernanldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo lolos ke babak kedua Hong Kong Open Super Series 2015, Rabu (18/11/2015). (Liputan6.com/Humas PP PBSI)

Liputan6.com, Kowloon - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melangkah mulus ke perempat final Hong Kong Open Super Series 2015. Ganda putra Indonesia tersebut cuma butuh 28 menit untuk mengalahkan wakil Thailand, Bodin Issara/Nipitphon Puangpuapech, di Hong Kong Coliseum, Kamis (19/11/2015) siang WIB.

Di game pertama, kedua pasangan sempat bermain ketat. Tetapi setelah skor 4-4, Marcus/Kevin mendominasi pertandingan dan kerap unggul dalam perolehan angka. Pasangan juara Chinese Taipei Open Grand Prix 2015 ini memenangi game pertama dengan skor 21-15.

Baca Juga

  • Bukan Lagi Trofi yang Diinginkan Fans Chelsea
  • Soal Pirlo, Begini Tanggapan Petinggi Inter
  • Beckham Anggap Kostum Nomor 7 MU Bukan Kutukan

Marcus/Kevin membuka game kedua dengan keunggulan 3-1. Bodin/Nipitphon sempat menyamakan skor 4-4. Tapi, Marcus/Kevin kembali menjauh dan unggul 11-7 pada interval kedua.

Dominasi Marcus/Kevin atas Bodin/Nipitphon terus berlanjut. Perolehan angka mereka tak mampu dikejar dan disamakan. Hingga akhirnya game kedua dimenangi Marcus/Kevin juga dengan skor 21-15.

Di perempat final, Marcus/Kevin menunggu pemenang unggulan pertama asal Korea, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, dan pasangan Denmark, Kim Astrup/Andres Skaarup Rasmussen.

Indonesia berpeluang meloloskan dua wakilnya lagi ke perempat final ganda putra lewat Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Angga/Ricky menghadapi pasangan Taiwan, Chen Hung Ling/Chi-Lin Wang. Pada pertemuan sebelumnya di Macau Open 2014, Angga/Ricky menang 19-21, 21-16, dan 21-19 atas Chen/Chin.

Sementara itu, Hendra/Ahsan yang menempati unggulan kedua ditantang wakil Tiongkok, Wang Yilv/Zhang Wen. Para pertemuan pertama di China Open Super Series Premier 2015, pekan lalu, Hendra/Ahsan menyerah 21-11, 11-21, dan 14-21. (Bog/Rco)*

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya