Jadwal Pertandingan Sepak Bola PON 2016, Jumat 16 September

Ada enam pertandingan cabor sepak bola PON 2016 yang digelar di tiga stadion berbeda.

oleh Liputan6 diperbarui 15 Sep 2016, 20:51 WIB
Diterbitkan 15 Sep 2016, 20:51 WIB
Banner PON 2016
Banner PON 2016 (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Jakarta - Pertandingan cabang olahraga (cabor) sepak bola PON XIX/2016 kembali bergulir pada Jumat (16/9/2016). Ada enam pertandingan yang dimainkan di tiga stadion berbeda.

Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor akan menjadi venue untuk dua laga penyisihan Grup A. Pertandingan pertama mempertemukan DKI Jakarta melawan Jawa Tengah pada pukul 15.30. Dilanjutkan laga Bali melawan tuan rumah, Jawa Barat pada pukul 19.00 WIB.

Sedangkan di Stadion Patriot, Bekasi, akan menyajikan dua laga dari Grup B. Pertandingan pertama mempertemukan Sumatera Utara (Sumut) melawan Kalimantan Selatan (Kalsel). Sumut yang kalah di laga pertama wajib memenangi pertandingan melawan pemuncak klasemen Grup B, Kalsel, jika ingin tetap membuka peluang lolos dari Grup B.

Pada laga kedua, giliran Sulawesi Selatan (Sulsel) berhadapan dengan Sumatera Selatan (Sumsel). Sulawesi Selatan yang berada di peringkat kedua dengan koleksi tiga poin membidik kemenangan atas Sumatera Selatan untuk memuluskan misi mereka lolos dari fase grup.

Sementara itu, dua pertandingan juga akan tersaji di Stadion Wibawa Mukti dalam lanjutan Grup C. Dua tim yang sama-sama meraih kemenangan di laga perdana akan saling bentrok ketika Bangka Belitung berhadapan dengan Papua.

Bila pertemuan Bangka Belitung dan papua kick-off pukul 15.30 WIB, penghuni Grup C lainnya, Gorontalo melawan Kalimantan Timur akan digelar pada pukul 19.00 WIB.

Jadwal Lengkap

Jadwal Lengkap PON Cabor Sepak Bola, Jumat (16/9/2016):

Grup A (Std Pakansari)
15.30 WIB DKI Jakarta vs Jawa Tengah
19.00 WIB Jawa Barat vs Bali

Grup B (Stadion Patriot)
15.30 WIB Sumatera Utara vs Kalimantan Utara
19.00 WIB Sulawesi Selatan vs Sumatera Selatan
 
Grup C (Stadion Wibawa Mukti)
15.30 WIB Bangka Belitung v Papua
19:00 WIB Gorontalo v Kalimantan Timur

(Yosef Deny Pamungkas)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya