Jeda Internasional, Hari Menegangkan untuk Real Madrid dan Zidane

Zidane harus melepas 16 pemainnya ke timnas berbagai negara selama jeda internasional.

oleh Defri Saefullah diperbarui 20 Mar 2017, 19:50 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2017, 19:50 WIB
Karim Benzema
Striker Real Madrid Karim Benzema bersama Gareth Bale dan Marcelo merayakan golnya ke gawang Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol di San Mames Barria, Sabtu (18/3/2017) malam WIB. (AP Photo/Alvaro Barrietos)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Zinedine Zidane dan Real Madrid bakal hadapi ketegangan selama 10 hari jeda internasional. Itu karena seluruh pemain inti membela timnas negara masing-masing pada jeda internasional pada 24 dan 28 April nanti.

Total, ada 16 pemain dari total 24 pemain Real Madrid yang dipanggil timnas dari beberapa negara. Termasuk Marco Asensio yang membela Timnas Spanyol U-21.

Rincian pemain Real Madrid yang membela timnas Indonesia yaitu Sergio Ramos, Isco, Nacho, Dani Carvajal, Alvaro Morata (Spanyol), Marco Asensio (Spanyol U-21), Toni Kroos (Jerman), Gareth Bale (Wales), James Rodriguez (Kolombia), Keylor Navas (Kosta Rika), Cristiano Ronaldo, Pepe (Portugal), Luka Modric, Mateo Kovacic (Kroasia), Casemiro, Marcelo (Brasil).

Ketegangan Zidane bakal menjadi-jadi setelah semua pemainnya itu kembali. Masalahnya, Real Madrid harus jalani 9 laga dalam 28 hari termasuk El Clasico yang masuk dalam fase-fase menentukan dalam perebutan gelar juara La Liga.

"Setelah semua pemain kembali, lalu kami jalani 9 laga di 28 hari yang tentunya bakal sulit," ujar Zidane seperti dikutip Marca.

Lawan-lawan Real Madrid

April menjadi fase krusial bagi Real Madrid dalam memastikan rebut dua gelar musim ini. Rinciannya, Real Madrid harus menghadapi Alaves, Leganes, Atletico Madrid, Sporting, Barcelona, Deportivo dan Valencia di Liga Spanyol.

Sedangkan di Liga Champions, Real Madrid bakal menghadapi Bayern Muenchen dalam dua leg. Di sini, Real Madrid bakal mencoba untuk pertahankan gelar juara Liga Champions yang direbut musim lalu.

Jadi, wajar jika Zidane khawatir dengan kebugaran pemainnya. Ada saja satu pemain yang cedera, itu bisa merepotkannya dalam menyusun pemain dalam menghadapi jadwal padat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya