Liputan6.com, Jakarta Pebulutangkis Spanyol Carolina Marin rutin mengikuti turnamen Super Series Premier Indonesia Open sejak 2012. Sayang, hingga 2016, ia tak kunjung mampu meraih gelar juara. Ia pun bertekad mengakhiri tren buruk itu pada tahun 2017.
Bagi Carolina Marin, Indonesia Open adalah salah satu turnamen favoritnya. Saking antusiasnya, ia pun berulang kali berlatih di Lapangan Pelatnas PBSI, Cipayung, dalam beberapa kesempatan menjelang bergulirnya Indonesia Open.
Baca Juga
"Tentu saya senang berada di Indonesia karena saya merasa negara ini sudah seperti rumah kedua saya. Saya ingin berterima kasih banyak kepada fans saya di sini. Saya harap mereka akan mendukung saya di Indonesia Open," kata Marin saat menjadi perwakilan La Liga dalam acara La Liga Brings You Carolina Marin di SCBD, Minggu (11/6/2017).
Sejauh ini, rapor terbaik Carolina Marin di Indonesia Open adalah menembus semifinal pada 2016. Sayang, langkahnya saat itu dihentikan Wang Yihan dalam duel yang berlangsung hingga rubber set itu. Untuk ajang kali ini, pemenang medali emas Olimpiade 2016 itu siap meraih gelar juara.
"Saya pikir rival terberat saya di Indonesia Open adalah diri saya sendiri. Saya ingin menang di sini. Dan saya akan melakukan yang terbaik. Saya pikir sekarang saya memiliki performa yang bagus. Tentu disamping saya ada fans dan orang-orang yang mengikuti saya, saya pikir akan memiliki peluang yang bagus di sini. " jelasnya.
Advertisement
Dukungan Suporter
Indonesia Open 2017 sendiri akan berlangsung di JCC Senayan, 12-18 Juni 2017. Ini adalah kali pertama Indonesia Open digelar di JCC setelah edisi-edisi sebelumnya selalu dihelat di Istora Gelora Bung Karno (GBK) Senayan.
Meski berasal dari negara yang jauh, Carolina Marin memang dikenal memiliki suporter cukup banyak di Indonesia. Pemenang Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2014 dan 2015 itu pun yakin dukungan suporter akan membuatnya emakin termotivasi.
"Wow. Saya sangat mengapresiasi dukungan mereka meski saya berasal dari negara berbeda. Mereka mengikuti saya di media sosial. Dan saya menerima dukungan yang baik dari mereka. Ini adalah salah satu turnamen favorit saya. Kenapa? Karena saya sangat menyukai masyarakat yang menyukai bulutangkis di sini. Mereka sangat antusias dengan bulutangkis," bebernya.