Liputan6.com, Naples - Winger Napoli, Lorenzo Insigne, mengaku menolak tawaran Chelsea. Menurut Insigne, tawaran Chelsea terlalu murah untuk bisa mendapatkan servisnya.
Seperti dilaporkan Radio Kiss Kiss, The Blues bakal mengirim proposal untuk memboyong pemain internasional Italia ini. Kabarnya, dana 45 juta euro siap digelontorkan demi mendapat tanda tangan Insigne.
Tapi, agen Franco della Monica, mengungkapkan penolakan dari Insigne terkait tawaran Chelsea. Tawaran dari klub-klub lain untuk menggaet Insigne diklaim lebih tinggi ketimbang Chelsea.
"Saya akan memulainya dengan mengatakan tawaran itu, seperti yang dilaporkan, 45 juta euro tampak terlalu murah dan dia selalu diminati oleh banyak
klub lain," ujar Monica.
Insigne sendiri sesungguhnya masih berhasrat tetap berseragam Napoli untuk musim depan. Pemain berusia 26 tahun ini bahagia membela I Partenopei dan siap membawa Napoli meraih Scudetto.
"Prioritas Insigne tetap berkostum Napoli musim depan dan ia menerima ganjaran lebih dari klub dengan cara yang tepat. Kami punya keduanya, dia senang bersama Napoli," ungkapnya.
Alasan Winger Napoli Tolak Tawaran Chelsea
Tawaran Chelsea dianggap terlalu rendah oleh Insigne.
Diperbarui 15 Jun 2017, 05:20 WIBDiterbitkan 15 Jun 2017, 05:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ragu soal Datangnya Imsak, Masih Boleh Makan Apa Harus Setop? Simak Kata UAH
Westin Wedding Fair 2025 Hadirkan Gaun Eksklusif dari Elie Saab Hingga Wong Hang Tailor
Jejak Timnas Indonesia di Piala Dunia: Partisipasi Hindia Belanda pada 1938 Masih Menjadi Acuan
Chef Beatrix Ajak Kreasikan Olahan Sagu Papua yang Disulap Jadi Menu Lezat untuk Keluarga
Rahasia Berdoa dengan Khusyuk di Bulan Ramadan agar Lebih Berarti
Waktu Sholat Bali Ramadhan 2025, Berikut Jadwal untuk Wilayah Denpasar
Mengenal HD 20794 d, Planet Layak Huni 20 Tahun Cahaya dari Bumi
7 Masjid di Indonesia Tetap Berdiri Usai Dihantam Bencana Dahsyat, Kuasa Allah
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 11 Maret 2025
Golkar Soal KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil: Kami Hormati Proses Hukum
Kia Gelar Program Servis dan Suku Cadang Jelang Mudik Lebaran 2025
Kapolres Grobogan Temui Pencari Bekicot Korban Salah Tangkap, Ini Janjinya