Perang Harga Jersey Real Madrid dan Barcelona

Harga jersey Barcelona lebih mahal ketimbang Real Madrid.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 15 Jun 2017, 16:30 WIB
Diterbitkan 15 Jun 2017, 16:30 WIB
Barcelona
Neymar kenakan jersey Barcelona di musim 2017-18. (hypebeast.com)

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid dan Barcelona telah meluncurkan jersey resmi mereka untuk kompetisi musim 2017-18. Jersey Los Blancos masih didominasi oleh warna putih dengan tulisan Fly Emirates di dada. Sementara klub Catalan memajang tulisan Rakuten di bagian dada. Rakuten merupakan sponsor utama mulai musim depan.

Jersey Real Madrid masih diproduksi Adidas, sementara Barcelona dengan Nike. Lantas, berapa harga jersey kedua tim La Liga Spanyol tersebut?

Seperti dilansir Marca, Kamis (15/6/2017), harga jersey Real Madrid naik 99,95 euro menjadi 129,95 euro atau sekitar Rp 1,9 juta di toko Adidas.

Jika ditambah emblem Liga Spanyol, Liga Champions, dan Piala Dunia Klub, maka harganya naik menjadi 140 euro atau sekitar Rp 2 juta.

Sementara jersey Barcelona dibanderol seharga 150 atau sekitar Rp 2,2 juta. Sementara jika ingin ditambah nomor pemain dan logo Champions, maka harganya menjadi 180 euro atau sekitar Rp 2,6 juta.

Bagi yang ingin membeli keseluruhan paket, yakni jersey, celana pendek, dan kaus kaki, untuk Real Madrid dipatok harga 208 euro atau sekitar Rp 3 juta. Sementara Barcelona jauh lebih mahal, yaitu 268 euro atau sekitar Rp 3,9 juta.

El Clasico 

Real Madrid akan menghadapi Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico pada ajang International Champions Cup. Laga ini akan digelar di Hard Rock Stadium, Florida, 30 Juli 2017.

Setelah itu, kedua tim akan kembali bentrok pada ajang Piala Super Spanyol. Barcelona akan bertindak lebih dulu sebagai tuan rumah pada 12 Agustus 2017. Tiga hari berselang, giliran Madrid yang menjamu Barcelona.

Saksikan video menarik di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya