Mbappe Tak Boleh Ikuti Jejak Striker MU

Beberapa klub ternama ternama Eropa dirumorkan tertarik untuk merekrut Mbappe, termasuk Arsenal dan MU.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 17 Jun 2017, 03:45 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2017, 03:45 WIB
Kabar Transfer: Barcelona Tawar Verratti, Liverpool Buru Mbappe
Striker AS Monaco Kylian Mbappe masuk radar Manchester United (MU) (AFP/Boris Horvat)

Liputan6.com, Manchester - Legenda Arsenal Emmanuel Petit berharap striker AS Monaco Kylian Mbappe hati-hati dalam memilih klub baru. Ia takut Mbappe mengikuti jejak Anthony Martial yang pindah ke klub besar seperti Manchester United (MU) di usia terlalu muda.

Martial gabung MU dua musim lalu. Awalnya, Martial berhasil menunjukkan ketajamannya. Ia melesakkan 17 gol di musim perdana. Namun, di musim kedua, Martial terpuruk di Old Trafford.

Striker 21 tahun itu hanya menyumbangkan delapan gol untuk MU. Masa depannya bersama Setan Merah pun kini diragukan.

Sementara Mbappe adalah salah satu pemain muda terbaik di Eropa saat ini. Penyerang yang baru berusia 18 tahun berperan penting atas keberhasilan Monaco menjuarai Ligue 1 dengan torehan 15 gol dan 11 assist dari 29 pertandingan.

Ia juga turut membantu Les Monégasques melangkah hingga semifinal Liga Champions dengan enam gol dalam sembilan laga. Beberapa klub ternama ternama Eropa dirumorkan tertarik untuk merekrut Mbappe, termasuk Arsenal dan MU.

"Mbappe adalah pemimpin generasi ini. Saya akan sangat menyukai jika dia bergabung dengan Arsenal. Saya ingat dua tahun yang lalu kita memiliki contoh yang hampir sama yakni Martial," kata Petit kepada talkSPORT.

"Martial sangat baik pada bulan-bulan pertama dengan Manchester United dan sejak Jose Mourinho melatih tim, dia tidak berada dalam posisi yang sama lagi. Ini adalah risiko."

"Bakat adalah sesuatu yang sangat penting dalam sepak bola, tapi Anda juga harus memiliki kepercayaan dari rekan satu tim dan manajer Anda. Anda harus tangguh dan kuat dalam pikiran Anda," Petit menambahkan.

Simak video menarik di bawah ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya