Liputan6.com, Jakarta Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo memang layak disebut pesepakbola profesional. Meski kerap menerima kritikan tajam gara-gara penampilannya yang dinilai mulai menurun, Ronaldo tetap tegar. Bahkan, pria asal Portugal ini mampu membungkam para pengritiknya lewat torehan golnya.
Teranyar, Ronaldo menjadi pahlawan kemenangan Real Madrid dalam laga melawan Getafe. Striker asal Portugal itu membobol gawang lawan setelah sekian lama gagal mencetak gol.
Advertisement
Baca Juga
Tak pelak pujian pun kembali mengalir, termasuk pelatih Real Madrid Zinedine Zidane. "Sangat penting bagi Ronaldo mencetak gol pertama di liga. Saya turut bahagia untuknya," kata Zidane.
Sukses ini menunjukkan lagi bukti bahwa Ronaldo adalah pemain yang mentalnya sudah teruji. Tekanan tak dijadikannya beban.
Ini pula yang terlihat saat Real Madrid akan menghadapi laga penting melawan klub Inggris Tottenham Hotspur di ajang Liga Champions. Ronaldo bukannya tak menyiapkan diri untuk pertandingan, tapi ia juga masih sempat bersantai dengan Georgina Rodriguez dan ketiga anaknya.
Ditengah kerja kerasnya membela tim dan mencetak rekor-rekor baru, Ronaldo tetap memastikan dia punya waktu untuk keluarga.
Pemain berusia 32 tahun ini, memajang momen manis di media sosial bersama Rodriguez dan ketiga anaknya, termasuk Cristiano Jnr.
Rodriguez kemudian memposting gambar di Instagram, disertai keterangannya: "Kata-kata itu tidak diperlukan, saya cinta kamu."
Mantan pemain Manchester United ini, sebelumnya telah menunjukkan foto dirinya dan Rodriguez menikmati makan siang bersama. CR7 kemudian menyertai fotonya dengan tulisan: "Makan siang di restoran terbaik di kota!"