Liputan6.com, Milan - Direktur Olahraga Inter Milan, Piero Ausilio, menegaskan pihaknya tidak takut menghadapi striker Juventus, Gonzalo Higuain, yang sedang on fire. Ia juga menilai laga melawan Bianconeri tidak menentukan.
Baca Juga
Advertisement
Inter Milan melesat ke puncak klasemen Serie A usai mengalahkan Chievo Verona 5-0, akhir pekan lalu. La Beneamata unggul satu poin atas Napoli di posisi kedua.
Pada laga berikutnya, Mauro Icardi dan kawan-kawan bakal menghadapi Juventus. Kemenangan jadi harga mati bagi Inter demi mempertahankan posisi mereka di singgasana.
"Senang rasanya berada di puncak klasemen, tapi saya lebih memilih bersikap realistis. Kami harus tetap fokus dan jalan masih panjang. Semua orang mengejar kami dan segala sesuatunya bisa berubah dalam waktu singkat, tapi Inter ingin tetap di atas sana," kata Ausilio, seperti dilansir Soccerway.
Â
Â
Tidak Menentukan
"Juve-Inter menentukan? Sama sekali tidak. Tidak mungkin ada laga menentukan pada bulan Desember. Seperti yang sudah saya katakan, kompetisi masih panjang. Tapi, kami akan pergi ke markas Juventus memainkan permainan yang serius."
"Setelah itu kami hanya akan mengevaluasi konsekuensi dari peluang meraih kemenangan. Itu bukan pertandingan biasa, meski sama-sama memperebutkan tiga poin."
Advertisement
Lawan Higuain
Juventus bakal mengandalkan Higuain saat melawan Inter. Sempat mandul pada awal musim, Higuain kini kembali menemukan ketajamannya. Meski demikian, Inter siap menghentikan pemain asal Argentina tersebut.
"Higuain? Kami menghormatinya, tapi kami tidak takut padanya. Inter akan siap," ucap Ausilio.