AC Milan Ubah Komposisi Lini Depan di Liga Europa

Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, bakal merotasi penyerang pada ajang Liga Europa.

oleh Tyo Harsono diperbarui 22 Feb 2018, 06:25 WIB
Diterbitkan 22 Feb 2018, 06:25 WIB
AC Milan, Andre Silva
AC Milan memboyong Andre Silva dari FC Porto pada musim panas 2017. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Milan - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, mengaku bakal melakukan perubahan komposisi lini depan saat menghadapi Ludogorets pada leg kedua 32 besar Liga Europa 2017-2018 di San Siro, Kamis (23/2/2018).

AC Milan mengantongi keunggulan agregat 3-0 menjelang pertandingan melawan Lodogorets. Situasi tersebut membuat Gattuso berani mengubah susunan pemainnya.

Pelatih asal Italia itu mengaku bakal memberikan kesempatan untuk Andre Silva. Gattuso berharap Andre Silva bisa memecah kebuntuan saat menghadapi Ludogorets.

"Andre Silva butuh latihan menendang dan pergerakan lain setiap pekan. Kita melihat dia bergerak baik saat melawan Sampdoria, tetapi penyerang butuh mencetak gol," kata Gattuso.

"Saya senang dengan permainannya. Andre Silva tidak banyak bicara, tetapi saya merasa bisa masuk ke dalam pikirannya. Dia akan mendapatkan giliran saat melawan Ludogorets," lanjutnya.

Andre Silva merupakan pencetak gol terbanyak AC Milan pada ajang Liga Europa dengan koleksi enam gol. Namun, penyerang asal Portugal itu absen menjebol gawang lawan sejak November 2017.

Kondisi tersebut membuat Andre Silva tersingkir dari tim utama AC Milan. Penyerang berusia 22 tahun itu kalah bersaing dengan Patrick Cutrone sebagai penyerang utama di Il Diavolo Rosso.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya