Gelandang Chelsea Belum Menyerah Bermain di Piala Dunia 2018

Fabregas ingin tampil bagus bersama Chelsea sehingga dipanggil timnas.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 14 Mar 2018, 16:00 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2018, 16:00 WIB
Arsenal, Chelsea, Premier League
Pemain Chelsea, Cesc Fabregas berusaha melewati kepungan pemain Arsenal pada lanjutan Premier League di Emirates Stadium, London, (3/1/2018). Arsenal bemain imbang 2-2 dengan Chelsea. (AP Photo/Frank Augstein)

Liputan6.com, London - Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas belum berhenti untuk mengejar target bermain di Piala Dunia 2018. Ia mengaku fokus bermain bagus di klub agar dipanggil lagi ke timnas Spanyol.

Terakhir kali Fabregas dipanggil La Furia Roja adalah tahun 2016. Setelah itu namanya selalu dicoret oleh pelatih Julen Lopetagui.

Meski baru berusia 30 tahun, Fabregas kalah oleh gelandang yang lebih muda di timnas. Seperti Saul, Thiago, dan Luis Alberto.

"Saya bukan tipe pemain yang suka melempar handuk. Meski susah, saya masih berharap bermain di Piala Dunia 2018," kata Fabregas seperti dilansir Evening Standard.

"Rasanya wajar saya ingin masuk timnas lagi. Apalagi saya debut di timnas sejak 15 tahun lalu, jadi saya akan sangat senang jika benar-benar dipanggil," kata Fabregas.

 

 

Prestasi Fabregas

Chelsea Menang Telak atas West Bromwich
Pemain Chelsea, Cesc Fabregas berebut bola dengan pemain West Bromwich Albion, Claudio Yacob pada laga pekan ke-27 Premier League di Stamford Bridge, Selasa (13/2). Chelsea menang dengan tiga gol tanpa balas atas West Bromwich Albion. (AP/Alastair Grant)

Eks kapten Arsenal itu memang telah bermain untuk timnas Spanyol U-16. Sementara bagi timnas senior, dia baru debut tahun 2006.

Prestasi Fabregas pun tidak bisa dianggap remeh. Ia mampu membawa Spanyol juara Piala Dunia 2010 dan dua kali Piala Eropa (2008 dan 2012).

"Jika akhirnya panggilan timnas datang tentu sangat sempurna. Tetapi jika tidak, saya akan mendukung mereka dari rumah," kata Fabregas.

Nasib Marcos Alonso

Chelsea, Crystal Palace, Premier League
Pemain Chelsea, Cesc Fabregas melepaskan tembakan melewati adangan para pemain Crystal Palace pada lanjutan Premier League di Stamford Bridge stadium, London, (10/3/2018). Chelsea menang 2-1. (AP/Matt Dunham)

Di sisi lain, Fabregas juga berbicara soal nasib rekannya di Chelsea, Marcos Alonso. Meski terus bermain bagus, Alonso belum pernah dipanggil sama sekali ke La Furia Roja.

"Alonso seperti saya, dia tidak beruntung saja untuk timnas. Tetapi jika kami tampil konsisten bersama Chelsea, siapa yang tahu?"

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya