Jakarta - Manchester City resmi memperpanjang kontrak Pep Guardiola hingga 2021 pada Kamis (17/5/2018). Kontrak baru tersebut membuat bayaran Guardiola meningkat tajam.
Baca Juga
Advertisement
Kesepakatan itu bukan hanya membuat Guardiola lebih lama di The Citizens. Pria asal Spanyol itu juga menjadi manajer dengan gaji terbesar di dunia.
Media-media Inggris melansir, Guardiola menerima 20 juta poundsterling selama semusim. Jumlah tersebut merupakan angka tertinggi yang pernah diterimanya sejak menjadi pelatih.
Manchester City merasa perlu menggaji Guardiola sedemikian besar. Pihak klub menganggap, Guardiola bisa membawa perubahan signifikan yang terlihat dengan raihan dua trofi pada musim ini, yakni Premier League dan Piala Liga Inggris.
Sebelumnya, Guardiola juga sukses saat melatih Barcelona dan Bayern Munchen. Di Barcelona, Guardiola memberikan 14 gelar, sementara di Bayern Munchen mempersembahkan tujuh trofi bergengsi.
Lantas, siapa saja manajer atau pelatih yang menerima gaji terbesar setelah Pep Guardiola? Bola.com punya lima daftar pelatih tersebut.
5. Fabio Capello (Jiangsu Suning) - 8,9 juta poundsterling
Advertisement
4. Fabio Cannavaro (Guangzhou Evergrande) - 10,6 juta poundsterling
3. Jose Mourinho (Manchester United) - 15 juta poundsterling
Advertisement
2. Marcello Lippi (tim nasional China) - 18 juta poundsterling
1. Pep Guardiola (Manchester City) - 20 juta poundsterling
Advertisement