Manchester City Segera Resmikan Transfer Riyad Mahrez

Manchester City sudah lama mengincar Mahrez.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Jun 2018, 17:15 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2018, 17:15 WIB
Riyad Mahrez
Manchester City berniat melanjutkan perburuan jasa gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, pada bursa transfer musim panas 2018. (AFP/Linsdey Parnaby)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Usaha Manchester City memburu Riyad Mahrez akhirnya berbuah manis. The Citizens dilaporkan bakal segera meresmikan kedatangan Mahrez.

Nama Mahrez melejit dalam dua tahun terakhir. Popularitasnya meroket setelah membawa Leicester City menjadi juara Liga Inggris musim 2015/2016.

Performa apik Mahrez sendiri membuat banyak klub top Eropa terpikat akan kemampuannya. Alhasil banyak tim yang berupaya untuk menggaetnya keluar dari King Power Stadium.

Dilansir dari Le Buteur, Mahrez nampaknya akan meninggalkan The Foxes pada musim panas ini. Ia dikabarkan sudah sedikit lagi bergabung dengan Manchester City.

Manchester City sejatinya sudah cukup lama digosipkan meminati Mahrez. Josep Guardiola dikabarkan sangat menyukai gaya bermain bintang Timnas Aljazair tersebut.

Guardiola dikabarkan sudah menawar Mahrez pada bulan Januari kemarin. Sang pemain bahkan sudah diklaim nyaris pindah ke Etihad Stadium pada bursa musim dingin kemarin.

Namun sayang karena satu dan dua hal Leicester City membatalkan negosiasi tersebut, sehingga Mahrez sempat melakukan mogok latihan karena transfer itu batal.

Harga Mahal

Manchester United vs Leicester City
Pemain Leicester City, Riyad Mahrez, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, Sabtu (6/2/2016) malam WIB. (AFP/Adrian Dennis)... Selengkapnya

Manchesester City sendiri dikabarkan harus menggeontorkan banyak uang untuk sang pemain. Pasalnya Leicester City ogah melepas salah satu pemain terbaik mereka dengan harga murah.

Menurut laporan tersebut, City harus mengeluarkan uang sebesar 75 juta Euro untuk transfer Mahrez. Angka ini kabarnya sudah disepakati Leicester City sehingga The Citizens bisa memboyongnya.

Pada awalnya Leicester meminta nama pemain muda City, Patrick Roberts dimasukan dalam negosiasi. Namun rencana itu tidak jadi terlaksana karena mereka sudah mendatangkan James Maddison dari Norwich City.

Isu Lama

Manchester City sejatinya sudah cukup lama digosipkan meminati Mahrez. Josep Guardiola dikabarkan sangat menyukai gaya bermain bintang Timnas Aljazair tersebut.

Guardiola dikabarkan sudah menawar Mahrez pada bulan Januari kemarin. Sang pemain bahkan sudah diklaim nyaris pindah ke Etihad Stadium pada bursa musim dingin kemarin.

Namun sayang karena satu dan dua hal Leicester City membatalkan negosiasi tersebut, sehingga Mahrez sempat melakukan mogok latihan karena transfer itu batal.

 

Sumber: Bola.net

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya