Liputan6.com, Bogor - Timnas Indonesia U-23 dipaksa bertekuk lutut di hadapan Korea Selatan U-23 dalam uji tanding yang berlangsung di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (23/6/2018). Skuat berjuluk Garuda Muda itu tumbang dengan skor tipis 1-2.
Gelandang Timnas Indonesia U-23, Febri Hariyadi mengaku kecewa dengan hasil pertandingan yang tidak memihak timnya. Garuda Muda sempat menyamakan kedudukan di menit ke-93, sebelum Korea Selatan U-23 mencetak gol kemenangan tiga menit setelahnya.
Advertisement
Baca Juga
Febri menilai Timnas Indonesia U-23 telah berjuang semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan. Apalagi sepanjang pertandingan, Garuda Muda relatif mampu mengimbangi permainan Korea Selatan U-23.
"Tentunya kita sangat kecewa dengan hasil. Apalagi kita kalah di menit akhir," ujar Febri ketika ditemui di mixed zone Pakansari, Sabtu (23/6/2018).
"Tapi yang jelas, kami semua sudah kerja keras bertarung di lapangan dengan maksimal. Tapi, hasil kurang memuaskan," tambah gelandang Persib Bandung itu.
Ingin Berikan yang Terbaik
Timnas Indonesia U-23 akan berkiprah di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang, Agustus mendatang. Kurang lebih dua bulan lagi, Febri berkomitmen untuk selalu bekerja keras ketika mengenakan seragam Garuda di dada.
"Yang jelas, saya memberikan yang terbaik. Yang jelas, saya memberikan yang terbaik. Setiap pemain ingin memberikan yang terbaik. Tidak masalah 75-80 atau bahkan bermain 5 menit," imbuh pemain berusia 22 tahun itu.
Advertisement
Hasil Timnas Indonesia U-23
Sabtu, 23 Juni 2018
Timnas Indonesia U-23 1-2 Korea Selatan U-23
Hansamu Yama (93) - Jeong Tae Wook (44), Han Seung Gyu (96)
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini