Anak-Anak Thailand yang Terjebak di Gua Akan Diundang ke Final Piala Dunia

Insiden terjebaknya 12 anak di dalam gua itu berbarengan dengan ajang Piala Dunia 2018.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 07 Jul 2018, 20:50 WIB
Diterbitkan 07 Jul 2018, 20:50 WIB
9 Hari Hilang di Gua, 12 Remaja Thailand Ditemukan Kurus Kering
Anak-anak dan pelatih tim sepak bola remaja Thailand saat diselamatkan di sebuah gua di Chiang Rai, Thailand, Senin (2/7). Sebanyak 13 orang sebelumnya terperangkap di dalam gua yang terendam banjir genangan air hujan. (Navy Seal Thailand via AP)

Liputan6.com, Moskow - Dukungan terus mengalir untuk anak-anak dari tim sepak bola di Thailand, yang terjebak di gua. FIFA berencana mengundang mereka menonton final Piala Dunia 2018 di Rusia.

Presiden FIFA, Gianni Infantino mengundang dua belas anak untuk menyaksikan langsung partai puncak turnamen empat tahunan itu. Kabar ini diharapkan bisa menjadi semangat hidup bagi anak-anak tersebut.

Tim sepak bola anak asal Thailand bernama Wild Boars terperangkap di dalam gua selama berhari-hari. Gua tersebut dikurung banjir bandang dua pekan lalu sehingga mereka sulit keluar.

Infantino berharap anak-anak tersebut sudah berhasil keluar dari gua saat final Piala Dunia 2018 berlangsung pada 15 Juli mendatang. Infantino yakin cerita mereka akan menginspirasi banyak orang di dunia.

"Jika semua seperti yang kita harapkan, mereka bersatu dengan keluarga dalam beberapa hari mendatang dan kesehatan mereka memungkinkan untuk melakukan perjalanan, FIFA dengan senang hati mengundang mereka di final Piala Dunia 2018 sebagai tamu kami," tulis Infantino dalam sebuah surat kepada Asosiasi Sepak Bola Thailand.

 

Tunggu Kondisi

gianni infantino
Presiden FIFA, Gianni Infantino. (AFP/Fabrice Coffrini)

"Saya dengan tulus berharap bahwa mereka akan dapat bergabung dengan kami di final, yang tidak diragukan lagi akan menjadi momen indah," lanjutnya.

Para pemain tim sepak bola anak-anak Thailand itu berusia 11-16 tahun. Segala upaya penyelamatan tengah dilakukan agar mereka bisa keluar dari gua.

Terjebaknya para pemain itu terjadi setelah mencoba menjelajahi gua itu dengan pelatih mereka yang berusia 25 tahun setelah sesi latihan pada 23 Juni lalu. Meski terjebak, mereka bisa dijangkau tim penyelamat yang membantu mengirim pasokan makanan.

Lebih Kurus

Sebuah video memperlihatkan kondisi anak-anak tersebut di dalam gua bersama sang pelatih. Mereka tampak lebih kurus, tapi tetap tenang menghadapi situasi yang dialami.

Insiden terjebaknya mereka gua bersamaan dengan Piala Dunia 2018 di Rusia. Tragedi ini pun turut menyita perhatian para pesepakbola dunia.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya