Rinov / Mentari dan Ihsan Maulana Raih Juara Indonesia Masters 2018

Tuan rumah merengkuh dua gelar juara pada ajang Bangka Belitung Indonesia Masters 2018.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 23 Sep 2018, 19:38 WIB
Diterbitkan 23 Sep 2018, 19:38 WIB
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, menjuarai Bangka Belitung Indonesia Masters 2018, Minggu (23/9/2018). (PBSI)

Pangkalpinang - Tuan rumah merengkuh dua gelar juara pada ajang Bangka Belitung Indonesia Masters 2018. Pada final di Pangkalpinang, Minggu (23/9/2018), tunggal putra Ihsan Maulana Mustofa dan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil menang atas lawan masing-masing. 

Rinov Rivaldy/Pitha yang bertanding lebih awal berhasil memastikan gelar setelah mengalahkan wakil Thailand, Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai, dua gim langsung dengan 21-19 dan 21-18. Adapun Ihsan berhasil menyudahi perlawanan pemain Chinese Taipei, Lin Yu Hsie, dalam dua gim langsung 21-17 23-21. 

Bagi Rinov/Mentari, hasil ini sekaligus membalas kekalahan mereka sebelumnya dari Phuangphuapet/Amitrapai, pada Vietnam Terbuka 2018. Saat itu Rinov/Pitha takluk 16-21, 21-12, 12-21

"Dari awal kami siap untuk menekan lawan terus. Di pertandingan tadi kami banyak belajar dari kekalahan sebelumnya. Terus juga tadi punya motivasi agar bisa membalas kekalahan, dan bersyukur bisa tercapai,” jelas Rinov, seperti dilansir situs PBSI. 

"Kunci kemenangannya kami tetap jaga fokus, menjaga pola permainan yang sudah diterapkan dari awal. Pokoknya jangan hilang fokus,” sambung Mentari. 

Setelah ini, Rinov/Mentari  akan langsung terbang ke Seoul untuk tampil di Korea Terbuka 2018 yang berlangsung mulai Selasa, (25/9/2018). Bermodalkan hasil baik di Indonesia Masters 2018, Rinov/Mentari targetkan tembus babak perempat final.

Sumber: Bola.com

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya