Perez Bikin Jose Mourinho Berpotensi Kembali ke Real Madrid

Presiden Real Madrid, Florentino Perez punya hubungan yang harmonis dengan Jose Mourinho.

oleh Defri Saefullah diperbarui 20 Des 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 20 Des 2018, 11:00 WIB
3 Alasan Manchester United Segera Pecat Jose Mourinho
Real Madrid kembali memakai jasa Jose Mourinho? (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Madrid - Dipecatnya Jose Mourinho oleh Manchester United (MU) pada Selasa (18/12/2018) membuat rumor kembali ke Real Madrid mencuat. Mourinho pernah menukangi Los Blancos selama tiga musim pada 2010-2013.

Saat itu, Mourinho punya hubungan yang cukup mesra dengan Presiden Real Madrid, Florentino Perez. Dia sukses mengemban tugas untuk menghentikan hegemoni Barcelona di La Liga.

Namun, Jose Mourinho gagal membawa kejayaan untuk Real Madrid di Liga Champions. Saat itu, Madrid mengincar gelar ke-10 di Liga Champions tapi selalu gagal di semifinal.

Kedekatan Mourinho dengan Presiden Real Madrid inilah yang membuatnya berpotensi untuk kembali. Hal ini dibenarkan eks striker Madrid, Predrag Mijatovic.

Dia meyakini Jose Mourinho punya peluang untuk melatih Real Madrid lagi. Peluang itu cukup besar.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Komentar Mijatovic

3 Alasan Manchester United Segera Pecat Jose Mourinho
2. Hasil Akhir - Tak sedikit pelatih besar dipecat usai meraih hasil negatif dalam beberapa pertandingan. Begitupun Mourinho yang seharusnya dipecat usai meraih hasil negatif karena permainannya yang membosankan. (AFP/Oli Scarff)

Mijatovic mengatakan, Mourinho punya hubungan yang positif dengan Perez. Sebelum hengkang, Mourinho kala itu sebenarnya sudah serentetan program untuk Madrid hingga 2016.

Namun dia akhirnya memilih hengkang ke Liga Inggris. Dia berlabuh kembali di Chelsea pada 2014.

"Saya tak tahu berapa prosentasenya kemungkinan Mourinho kembali. Tapi yang pasti ada banyak kesempatan," katanya seperti dikutip Marca.

"Mengapa saya mengatakan ini? Itu karena saya tahu Florentino Perez cinta dengan Mourinho. Saya ingat Perez selalu kontak dengan dia setiap kali ada kemungkinan ganti pelatih. Waspada, itu sangat mungkin."


Belum Ada Konfirmasi

3 Alasan Manchester United Segera Pecat Jose Mourinho
Jose Mourinho (AFP/Paul Ellis)

Rumor soal Mourinho kembali belum ada konfirmasi dari Real Madrid. Tim pelatih dan klub belum memberi keterangan.

Madrid diduga masih menunggu momen tepat. Soalnya, Santiago Solari masih berpeluang untuk raih trofi.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya