Neymar Kenang Kesuksesan bersama Barcelona, Sinyal Kembali?

Neymar kini membela PSG setelah sukses bersama Barcelona.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 06 Mar 2019, 09:15 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2019, 09:15 WIB
Top Scorer Liga Champions
Striker Paris Saint-Germain, Neymar Jr. (AFP/Anne-Christine Poujoulat)... Selengkapnya

Liputan6.com, Paris - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar Jr, mengungkit kisah kesuksesannya bersama Barcelona. Neymar mengaku bermain untuk Barcelona adalam mimpi yang menjadi kenyataan.

Neymar mengingat masa lalunya di Barcelona dengan bangga. Pemain internasional Brasil tersebut berbicara mengenai hal itu dalam sebuah wawancara dengan Globo TV.

"Saya sudah mencapai impian saya dan semua orang tahu itu bermain untuk Barcelona," tutur Neymar kepada Globo TV, seperti dilansir Tribal Football.

"Itu impian saya sejak saya kecil dan saya melakukannya. Jadi saya merasa sebagai orang yang utuh," kata pemain berusia 27 tahun tersebut.

Barcelona mendatangkan Neymar dari Santos pada musim panas 2013. Setelah itu, berbagai prestasi ditorehkan Neymar untuk Blaugrana, termasuk treble winner 2015.

Betah di PSG

Pesepak Bola yang Mengalami Cedera di Januari
Bomber PSG, Neymar Jr, pernah menjadi bintang Barcelona. (AFP/Franck Fife)... Selengkapnya

Kendati mengenang prestasinya bersama Barcelona, Neymar mengaku belum berpikir meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG) untuk kembali ke klub asal Katalan tersebut. Neymar ingin meraih prestasi yang sama bersama PSG.

"Saya merasa sangat bahagia di Paris, benar-benar baik di sini, tetapi tidak ada yang tahu apa yang bisa terjadi di masa depan," ungkap Neymar.

Pemain Termahal

Neymar resmi meninggalkan Barcelona dan hijrah ke PSG pada musim panas 2017. PSG menebus klausul rilis Neymar senilai 222 juta euro, yang sekaligus menjadikannya pemain termahal dunia.

Saksikan video pilihan di bawah ini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya