Bungkam Ganda Rusia, Ahsan / Hendra Melaju ke Perempat Final All England 2019

Ahsan / Hendra memberi awal bagus bagi Indonesia pada hari kedua All England 2019.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 07 Mar 2019, 19:19 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2019, 19:19 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melaju ke perempat final All England. (dok. PBSI)

Liputan6.com, Birmingham - Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan memberi awal bagus bagi Indonesia pada hari kedua All England 2019. Unggulan keenam itu mengalahkan wakil Rusia Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov 21-19, 21-18 di Birmingham Arena, Kamis (7/3/2019).

Ahsan/Hendra selanjutnya menghadapi duet Jerman Mark Lamsfuss/Marvin Seidel di mencapai perempat final All England.

Pada laga yang berlangsung 32 menit, Ahsan/Hendra sempat tertinggal 0-3 pada awal gim pertama. Namun, mereka balik unggul 5-3. Sempat disamakan, Ahsan/Hendra lalu terus memimpin hingga mengamankan gim pembuka.

Duel lebih sengit hadir di gim kedua. Kedua pasangan bergantian merebut angka. Namun, dalam kedudukan 16-16, Ahsan/Hendra menunjukkan kualitas sebelum mengamankan kemenangan untuk menjaga peluang menjuarai All England.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Hari Pertama Buruk

Indonesia kehilangan 11 wakil pada hari pertama All England, Rabu (6/3/2019). Di antara yang tersingkir merupakan unggulan.

Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (unggulan 1 ganda putra), Anthony Sinisuka Ginting (8 tunggal putra), dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (8 ganda campuran).

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya