Liputan6.com, Turin - Juventus akan menghadapi Ajax Amsterdam pada leg kedua kedua perempat final Liga Champions 2018-19. Laga ini akan dimainkan di Allianz Stadium, Turin, Italia, Rabu (17/4/2019) dini hari WIB.
Pada leg pertama, laga Ajax melawan Juventus berakhir 1-1. Juventus unggul lebih dulu lewat gol Cristiano Ronaldo di menit ke-45 . Namun babak kedua baru berjalan semenit, Ajax menyamakan skor lewat David Neres.
Advertisement
Baca Juga
Dalam laga nanti, pelatih Juventus Massimiliano Allegri bakal memainkan Paulo Dybala sebagai penyerang tengah sejak awal laga. Dybala akan menggantikan Mario Mandzukic yang belum pulih dari cedera tendon lutut.
Dengan taktik 4-3-3, Dybaya akan ditemani Ronaldo dan Federico Bernardeschi di lini depan. Emre Can yang sempat menepi karena cedera pergelangan kaki, kemungkinan dimainkan pada laga nanti.
Di lini belakang, Juventus kembali kehilangan Giorgio Chiellini yang belum pulih dari cedera betis. Sebagai gantinya, Daniele kemukinan akan dimainkan untuk bermitra dengan Leonardo Bonucci.
Â
Ajax
Sementara itu, Ajax tidak bisa memainkan bek kiri Nicolas Tagliafico. Noussair Mazraoui bisa menjadi alternatif untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Tagliafico.
Sementara itu, Frenkie de Jong diharapkan dapat bermain sejak awal laga menghadapi Juventus. Gelandang berusia 21 tahun tersebut sempat tertatih-tatih karena masalah paha usai Ajax mengalahkan Excelsior 6-2 di Liga Belanda, Sabtu (13/4/2019) lalu.
Advertisement
Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Ajax
Juventus (4-3-3): Szczesny; Cancelo, Bonucci, Rugani, Alex Sandro; Can, Pjanic, Matuidi; Bernardeschi, Dybala, Ronaldo
Ajax (4-3-3): Onana; Veltman, Blind, De Ligt, Mazraoui; De Jong, Van de Beek, Schöne; Neres, Tadic, Ziyech