Gagal Gabung Barcelona, Neymar dapat Pesan dari Pique

Bek Barcelona, Gerard Pique, menyampaikan pesan khusus ke Neymar setelah pemain asal Brasil itu gagal pindah ke Camp Nou.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 08 Sep 2019, 04:00 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2019, 04:00 WIB
Neymar
Bintang PSG, Neymar (ROMAIN PERROCHEAU / AFP)

Barcelona - Bek Barcelona, Gerard Pique, menyampaikan pesan khusus kepada Neymar setelah sahabatnya itu gagal kembali ke Barcelona. Pique menyarankan supaya Neymar fokus tampil bagus bersama Paris Saint-Germain (PSG) tahun ini. 

Neymar sebenarnya sangat ingin kembali ke Barcelona karena sudah tidak betah di PSG. Namun, hingga bursa transfer ditutup tak ada kesepakatan yang tercapai antara PSG dan Barcelona. 

El Barca dikabarkan tak mampu memenuhi nominal transfer yang diminta PSG. Skema menyodorkan uang tunai plus tambahan beberapa pemain untuk menebus Neymar juga tak disetujui PSG. 

Akibatnya, Neymar terpaksa tetap bertahan di PSG pada musim ini. Kans kembali menjajal peruntungan pindah baru bisa dilakukan pada bursa transfer Januari 2020. 

Saat dimintai pendapat soal transfer Neymar, Pique mengaku tak bisa memberi jawaban gamblang. Dia bahkan tak yakin apakah Neymar bisa pulang ke Barcelona untuk kali kedua.

"Saya tak tahu dengan jelas. Saya tak tahu kapan atau apakah Neymar akan kembali," kata Gerard Pique, seperti dilansir Metro, Sabtu (7/9/2019). 

 

Pemain Hebat

FOTO: 7 Pemain Barcelona dengan Nilai Release Clause Tertinggi
Bek Barcelona, Gerard Pique. (Photo by LLUIS GENE / AFP)

Gerard Pique merupakan salah satu pemain yang mendukung Neymar kembali ke Barcelona. Namun, dia mengakui tak tahu apa yang terjadi di masa depan. Pique hanya menitipkan satu pesan untuk Neymar. 

"Yang saya tahu dia pemain hebat. Saya punya hubungan luar biasa dengannya. Saya bilang kepadanya, 'Dengar, kamu harus menikmati tahun yang luar biasa bersama PSG tahun ini," urai Pique.

"Kenyataannya Neymar tak kembali, tapi kita tak tahu apa yang terjadi di masa mendatang." 

"Dia menikmati momen yang luar biasa di Barcelona. Kami memenangi segalanya pada 2015 dan sangat luar biasa memilikinya di dalam tim. Jadi, Anda tak akan pernah tahu apa yang akan terjadi," kata mantan pemain Manchester United itu.  

Sumber: Metro 

 

 

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya